3 Lokasi Wisata Pantai Murah di Anyer, Pas Untuk Bawa Keluarga Saat Libur Lebaran

1 ANYERRRR 2 e1680809348247
Kondisi pantai Marbella ramai penunjung, menjadi lokasi pantai murah di Anyer yang cocok untuk libur lebaran (Rohmatullah Tanjung/BantenRaya.Co.Id)

BANTENRAYA.CO.ID – Mengisi libur lebaran tentu anda tidak usah susah mencari tempat wisata murah di Pantai Anyer, Kabupaten Serang, Provinsi Banten.

Ada sejumlah pantai di Anyer  yang bisa dikunjungi dengan tarif yang cukup murah dan terjangkau isi kantong meski dalam edisi libur lebaran.

Cukup di Pantai Anyer anda bisa menekmati liburan dengan harga murah dan mendapatkan suasana liburan di Bali.

Bacaan Lainnya

Libur dan cuti lebaran yang cukup panjang bisa dimanfaatkan dengan aktivitas mengunjungi sejumlah temlat wisata.

Namun, tentu karena edisi lebaran, maka tempat wisata juga harus dipilih dengan anggaran yang minimalis dan terjangkau.

BACA JUGA: 5 Hotel di Cilegon Harga Promo Lebaran 2023, Cocok Untuk Menginap Saat Rumah Keluarga Besar Penuh

Anyer menjadi salah satu alternatif selain memghabiskan liburan dengan melancong ke mal atau tempat lainnya.

Bahkan, biasanya saat edisi lebaran pantai di Anyer menjadi salah satu destinasi wisata yang cukup di minati masyarakat.

Selain lebih murah dan miring, tentu saja jarak yang tidak terlalu jauh membuat mudah dijangkau dari berbagai kota besar di Indonesia.

Bahkan, jika memungkinkan banyak juga hotel di Anyer yang menawarkan diskon murah dan menarik edisi libur lebaran.

Dikutip dari berbagai sumber pada Jumat 7 April 2023, Berikut ini artikel yang akan mengulas sejumlah pantai dengan tarif murah di Anyer.

BACA JUGA: 67 PJU JLS Cilegon Menuju Pabuhan Ciwandan Diperbaiki, Dijamin Buat Terang Jalur Mudik Lebaran 2023

1. Karang Bolong

Harga masuk pantai karang bolong sangat murah, hanya Rp15 ribu per orang dan Rp35 ribu untuk kendaraan roda dua.

Artinya harga tersebut terbilang sangat terjangkau dengan fasilitas yang cukup bisa dinikmati.

Fasilitas yang bisa dinikmati adalah tebing tinggi yang sudah diatur untuk pandangan ke laut dan swafoto pengunjung.

Untuk mencapai puncak tebing butuh menaiki tangga 10 sampai 15 menit.

Lalu ada juga karang besar di tengah yang dinamai gardu pandang, cocok untuk swafoto bersama pasangan dan keluarga.

Selanjutnya ada juga pantai pasir putih yang menghampat luas pas untuk anak bermain pasir.

Selanjutnya yang jadi ikon adalah karang bolong itu sendiri yang sangat menarik dan unik dari sisi bentuknya.

BACA JUGA: Helldy Agustian Turun Langsung Ngaspal JLS Cilegon, Kejar Tayang Untuk Jalur Mudik Lebaran 2023

2. Pantai Wisata Marbella

Pantai Marbella menjadi pantai pasir  dengan bentangan terpanjang di Anyer.

Lokasinya bahkan bisa mencapai tidak hanya hotek Marebella sendiri namun beberapa hotel lainnya.

Hamparan pasir luas akan sangat cocok bagi anak-anak bermain air laut.

Serta, di Pantai Marbella banyak sekali wahana yang bisa dimaikan, mulai dari wahana air dan wahana di pantai sendiri yang disewakan para penduduk.

Mulai dari banana boat, motor pantai, jetski, gazebo dan lainnya.

Untuk masuk ke sana jika anda pengunjung hotel tidak dikenakan biaya.

Namun, jika masuk dari wisata pengelola pantai anda cukup membayar Rp5 ribu untuk perorangan, Rp25 ribu untuk kendaraan roda dua dan Rp50 ribu untuk roda empat.

Sangat murah dan terjangkau, serta las dikantong saat edisi lebaran yang menguras banyak uang.

BACA JUGA: Aktivis HMI Cilegon Kecam Penculikan Mahasiswi UIN SMH Banten, Minta Polisi Usut Tuntas dan Hukum Berat Pelaku

3. Pantai Pasir Putih Florida

Pantai ini sangat memiliki keondahan pasir putih yang membentang luas sepanjang bibir pantainya.

Namun, yang membedakan pantai ini memiliki banyak lapangan dengan barisan pohon kelapa dan rumput yang hijau.

Suasana yang sangat rindang jika anda tidak terlalu suka terik matahari di pantai yang terbuka.

Artinya ini sangat cocok untuk wisata keluarga dan menghabiskan waktu untuk menikmati liburan di pantai.

Untuk harha tiket juga terbilang sangat murah, untuk pengunjung perirangan hanya Rp15 ribu saja.

Kendaraan roda dua Rp10 ribu dan roda empat hanya Rp30 ribu.

Tidak hanya itu, banyak juga wisata kuliner yang ditawarkan di pantai Pasir Putih Florida.

Jika anda suka makanan laut, maka cocok untuk mencoba kuliner yang ada di pantai sambil menikmati hembusan angin pantai. ***

Pos terkait