Trending

Rekomendasi Tema Karnaval Agustusan Meriah, Cocok Dilombakan Auto jadi Juara

BANTENRAYA.CO.ID – Sobat Baraya yang tengah mencari ide menganai tema karnaval Agustusan bernuansa meriah, sangat tepat bila berkunjung pada pembahasan berikut.

Iya, dari Baraya sendiri menyediakan beberapa tema karnaval Agustusan yang bisa dipakai ketika pawai nanti.

Tema karnaval Agustusan ini terbilang sukses karena di dalamnya memiliki unsur kebangsaan Indonesia.

Seperti apa itu, berikut rekomendasi tema karnaval Agustusan meriah dari Bantenraya.co.id

BACA JUGA: Rekomendasi 30 Ide Perlombaan Kreatif yang Unik dan Seru, Persiapan Perayaan 17 Agustus

1. Pakaian Suku Adat

Tema karnaval berupa pakaian suku adat menjadi daftar pertama. Sebab tema ini menggambarkan keberagaman suku adat yang ada di Indonesia.

Akan sangat meriah jika peserta karnaval bisa mengenakan seluruh pakaian adat di Indonesia atau minimal mewakili dari 5 pulau besar, Jawa, Kalimantan, Sumatera, Papua dan Sulawesi.

Adapun teknis pelaksanaannya adalah para peserta karnaval yang menggunakan tema ini harus berpasang-pasangan dan diurutkan barisannya sesuai urutan pulau dari Sumatera ke Papua atau sebaliknya.

BACA JUGA: Contoh Susunan Acara Gerak Jalan atau Jalan Santai 17 Agustus untuk Rayakan HUT RI ke-78

2. Toleransi

Tema toleransi bisa digunakan untuk karnaval Agustusan. Tema toleransi di sini lebih menekankan pada perbedaan agama.

Seperti pada tema pertama, di mana tema toleransi cukup menggunakan pakaian khas perwakilan dari enam agama yang ada di Indonesia, islam, protestan, katholik, hindu, budha dan konghucu.

Baca artikel Bantenraya.co.id lainnya di Google News
 
1 2 3Laman berikutnya

Related Articles

Back to top button