Pendaftaran Kedokteran UNP 2023 Resmi Dibuka: Berikut Link dan Jadwal Daftarnya!

unp
Ilustrasi Pendaftaran Kedokteran UNP 2023 (UNP)

BANTENRAYA.CO.ID – Universitas Negeri Padang (UNP) resmi membuka pendaftaran S1 Fakultas Kedokteran tahun ajaran 2023/2024.

Pendaftaran Kedokteran UNP 2023 dibuka melalui jalur nilai UTBK pada 1-8 Agustus 2023 dan seleksi ujian tulis berbasis komputer pada 11-15 Agustus 2023.

Penerimaan mahasiswa baru Kedokteran UNP 2023 ini, menyediakan kuota 20 persen untuk calon mahasiswa pemegang Kartu Indonesia Pintar (KIP) Kuliah.

Bacaan Lainnya

BACA JUGA : Buat Bangga Para Istri PNS, Ini 15 Ucapan Selamat Hari Dharma Wanita Nasional 2023, Cocok untuk Ide Caption Media Sosial

Hal itu disampaikan langsung oleh Rektor Universitas Negeri Padang (UNP), Prof. Ganefri yang dilansir Bantenraya.co.id  dari laman resmi UNP.

Jika lolos seleksi, calon mahasiswa akan menempuh pendidikan di Kampus UNP Bukittinggi, dengan Rumah Sakit Ahmad Mochtar (RSAM) sebagai lokasi utama untuk praktik medis.

Pendaftaran Kedokteran UNP 2023

Adapun pendaftaran Kedokteran UNP 2023 bisa dilakukan secara online melalui laman https://spmb.unp.ac.id.

BACA JUGA : Rendy Kjaernett Ungkap Komunikasinya Sudah Membaik dengan Lady Nayoan Sebelum Kecelakaan

Jadwal Pendaftaran Kedokteran UNP 2023

Berikut ini informasi mengenai jadwal pendaftaran Kedokteran UNP 2023 yang wajib mahasiswa baru ketahui:

– Pendaftaran seleksi Nilai UTBK: 1-8 Agustus 2023

– Pengumuman hasil seleksi Nilai UTBK: 10 Agustus 2023

– Pendaftaran seleksi Ujian Tulis: 11-15 Agustus 2023

– UTBK: 18 Agustus 2023

BACA JUGA : Wajib Coba! Makanan Khas Indramayu yang Sangat Legendaris dan Super Lezat, Dijamin Ketagihan

Profil Fakultas Kedokteran UNP

Pembukaan Fakultas Kedokteran (FK) UNP sebelumnya telah mendapat rekomendasi dari Kementerian Kesehatan (Kemenkes) Republik Indonesia.

Keberadaan Fakultas Kedokteran UNP ini secara resmi tertuang dalam Surat Rekomendasi Menteri Kesehatan Budi. G Sadikin tertanggal 3 Agustus 2022.

Fakultas Kedokteran UNP secara sah diakui melalui Surat Rekomendasi dari Menteri Kesehatan Budi. G Sadikin pada 3 Agustus 2022.

Kedokteran UNP memiliki orientasi khusus spesialisasi Kedokteran Olahraga, dengan fasilitas seperti ruang kuliah, laboratorium, ruang pembelajaran khusus, dan perpustakaan.

BACA JUGA : Rendy Kjaernett Ungkap Komunikasinya Sudah Membaik dengan Lady Nayoan Sebelum Kecelakaan

Adapun berikut ini adalah beberapa standar kompetensi yang harus dimiliki mahasiswa Fakultas Kedokteran UNP, yaitu:

– Profesionalitas yang luhur

– Mawas diri dan pengembangan diri

– Komunikasi efektif

– Pengelolaan informasi

– Landasan ilmiah ilmu kedokteran

– Keterampilan klinis

BACA JUGA : Prediksi Ending King The Land Episode 15 dan 16, Kemungkinan ada Season Kedua?

– Pengelolaan masalah kesehatan

Demikian informasi mengenai pendaftaran Kedokteran UNP 2023. Semoga bermanfaat. Jangan sampai ketinggalan.***

Pos terkait