Tokoh Pendiri Kota Serang Inginkan Pj Walikota Serang Miliki Jam Terbang

Tokoh pendiri Kota Serang inginkan Pj walikota Serang miliki jam terbang
Tokoh Pendiri Kota Serang H. Udin Saparudin. (Kiriman warga untuk Bantenraya.co.id)

BANTENRAYA.CO.ID – Toko pendiri Kota Serang H. Udin Saparudin menanggapi perihal pengisian jabatan Penjabat (Pj) Walikota Serang.

Pasalnya, jabatan Walikota Serang Syafrudin akan berakhir pada 5 Desember 2023.

Sementara Wakil Walikota Serang Subadri Ushuludin mencalonkan sebagai caleg legislatif (Caleg) DPR RI, sehingga harus mundur lebih awal usai penetapan daftar calon tetap (DCT) yang diperkirakan September 2023.

Bacaan Lainnya

BACA JUGA:Pemkot Serang dan DPRD Kota Serang Dengarkan Pidato Presiden Jokowi, Ini Isi Pidatonya

Udin Saparudin menginginkan Penjabat (Pj) Walikota Serang dipimpin oleh pemimpin yang memiliki jam terbang, semangat yang tinggi, dan memiliki kepiawaian dalam membangun Kota Serang.

“Saya kira yang punya greget, yang punya jam terbang, yang berfikir independen, juga didukung oleh elemen masyarakat Kota Serang itu penting, selain pendidikan ya,” ujar Udin Saparudin, kepada wartawan, Kamis 17 Agustus 2023.

Udin Saparudin menjelaskan, Pj Walikota Serang harus memumpuni dalam hal jam terbang.

BACA JUGA:Situ Ciwaka Kekeringan, Pemkot Serang: Itu Kewenangan Balai

“Misalnya pernah menjadi camat, pejabat eselon II, dan juga memahami tentang internal pimpinan dan anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Serang yang merupakan mitra khusus dalam pemerintahan,” jelas dia.

Tak hanya itu, Udin Saparudin menuturkan, Pj Walikota Serang juga harus merakyat di antaranya dengan para ulama, tokoh masyarakat, dan memahami kultur tentang Kota Serang.

“Harus dekat juga dengan ulama, tokoh masyarakat, dan memahami kultur tentang Kota Serang,” tuturnya.

BACA JUGA:Puluhan Pedagang Pasar Lama Kota Serang Terjerat Pinjaman Rentenir, Pemkot Serang Siap Fasilitasi dengan Bank Jabar Banten

Menurut Udin Saparudin, Pj Walikota Serang harus dipimpin oleh pemimpin yang muda, karena memiliki semangat juang dalam membangun Kota Serang. Kota Serang, kata dia, merupakan barometer dari wajahnya Provinsi Banten.

“Saya bukan menolak yang lebih senior ya, tapi bagusnya memang yang muda. Kalau yang muda itu punya semangat yang berbeda gitu, kalau yang tua kita angkat derajatnya sebagai penasehat saja, saya kira seperti itu ya,” kata Udin Saparudin.

“Yang muda membangun, itu beda jauh lebih baik. Kita ini harus ada proses regenerasi, terus membangkitkan orang-orang muda,” imbuh dia.

BACA JUGA:Pemkot Serang Ajak Pejabat dan ASN Belanja di Pasar Tradisional

Udin Saparudin menerangkan, pemimpin muda yang dimaksud memiliki jam terbang, mampu bersinergi dengan stakeholder, mau bermitra perguruan tinggi, akademisi, sehingga cara pandangnya lebih cerdas.

“Jangan yang terlalu senior, kalau terlalu tua itu memimpin banyak pertimbangan-pertimbangan, akhirnya mangkrak,” terang Udin Saparudin.

Udin Saparudin berharap Pj Walikota Serang mampu melakukan komunikasi baik di tananan bawah hingga atas.

BACA JUGA:Pemkot Serang Gelar Cukur Rambut Gratis Dalam Rangka HUT Kota Serang ke-16

“Harus bisa komunikasi dengan RT RW, camat, lurah, kemudian menjemput ke Jakarta pemerintahan pusat, dan mampu berkomunikasi dengan pemprov,” harapnya.

Udin Saparudin menyebut, Pj Walikota Serang juga harus memiliki kemampuan dalam segi agama.

“Karena Serang masyarakatnya kan agamis gitu ya dan Kesultanan adanya di Kota Serang. Jadi kalau yang kurang pengetahuan agamanya malu kita,” katanya.

BACA JUGA:Pemkot Serang Anggarkan Rp 3 Miliar untuk Khitanan Massal

Udin Saparudin menegaskan, Pj Walikota Serang nanti harus memiliki kapabilitas, yang punya rekam jejak dan memiliki pengalaman dan kepiawaian dalam memimpin.

“Tapi saya kira semangatnya yang muda, yang punya rekam jejak, yang punya pengalaman, yang punya kepiawaian dalam memimpin, siapapun itu,” pungkas dia. ***

Pos terkait