BANTENRAYA.CO.ID – Inilah informasi seputar rekomendasi cafe cozy di Bali dengan pemandangan sawah.
Bali memang banyak sekali menawarkan keindahan yang selalu dicari oleh wisatawan, apalagi jika musim liburan seperti ini.
Seperti kita ketahui ada banyak pilihan cafe di Bali yang hits dan nyaman untuk nongkrong lama-lama yang wajib anda datang bersama keluarga ataupun bersama teman.
Dan cafe di Bali memiliki ciri khas ataupun cita rasa yang wajib anda cobain hingga harganya relatif lebih murah di bandingkan dengan daerah lain.
Penasaran dengan rekomendasi cafe cozy di Bali dengan pemandangan sawah? Simak artikel ini sampai selesai.
Dikutip Bantenraya.co.id dari berbagai sumber, Berikut ini adalah rekomendasi cafe cozy di Bali dengan pemandangan sawah:
1. Alon-alon Terrace Cafe
Berlokasi di Gianyar, Bali Alon-alon Terrace Cafe merupakan salah satu cafe di Bali yang mengusung konsep di tepi sawah. Nuansa sejuk serta udara khas pedesaan, membuat kamu semakin betah di cafe ini.
Tidak hanya menawarkan spot pemandangannya saja. Menu yang disuguhkan tempat ini bikin perut kenyang serta dengan harga yang ramah dikantong.
2. Cafe Pomegrante
Berlokasi di Ubud, Gianyar, Bali cafe ini tidak hanya menawarkan pemandangan sawah saja, namun juga pemandangan gunung hingga sungai.
Makanan yang ditawarkan juga tidak kalah menarik. Karena di sini kamu bisa mencicipi berbagai menu makanan khas Asia. Mulai dari Indonesia, India, hingga China.
3. Tropical View Cafe
Panorama sawah yang disuguhkan cafe ini bakal bikin momen terbaik saat bersantap
kuliner. Konsep interior yang menyenangkan serta tempatnya yang cozy, menjadi alast untuk kamu berlama-lama di Tropical View Cafe.
Adapun soal hidangan tidak perlu kamu ragukan lagi. Karena menu yang ditawarkan di tempat ini sangat bervariasi. Jadi semakin tempat untuk jadi opsi bersantai mu sambil kuleneran.***