BANTENRAYA.CO.ID – Serial animasi The Simpsons diduga sudah memprediksi hilangnya kapal selam OceanGate sejak 17 tahun lalu.
Kembali menghebohkan publik di jagat maya, The Simpsons kerap dikaitkan dengan peristiwa yang terjadi beberapa tahun belakangan ini salah satunya hilangnya kapal selam OceanGate.
Kapal selam OceanGate merupakan kapal wisata menuju bangkai kapal Titanic yang hanya berkapasitas untuk lima orang saja.
Hilangnya kapal selam tersebut dikabarkan hilang pada hari Minggu, 18 Juni 2023 setelah 1 jam 45 menit menyelam.
BACA JUGA: The Uncanny Counter 2 Tayang 29 Juli 2023! Yoo In Soo Jadi Anggota Baru Pemburu Iblis
Operasi pencarian besar-besaran dikerahkan sejak kabar hilangnya kapal minivan OceanGate. Pasalnya kapal tersebut hanya memiliki cadangan oksigen selama 96 jam.
Untuk dapat menaiki kapal wisata Titanic, penumpang harus membayar sebesar 250 USD atau setara dengan 3.7 miliar rupiah.
Tak lain tak bukan, penumpang kapal OceanGate yang hilang itu merupakan orang-orang penting dengan perhasilan yang tinggi.
Para penumpang kapal selam OceanGate diantaranya Stockton Rush (61) Kepala Esksekutif OceanGate, Shahzada Dawood (48) Pengusaha Inggris-Pakistan dan putranya Suleman (19), Hamish Harding (58) Pengusaha Inggris dan Paul-Henry Nargeolet (77) Penjelajah Perancis.
BACA JUGA: Fornas VII 2023 Bukan Jadi Ajang Rekreasi, Targetkan Tembus 5 Besar
Setelah lewat dari 96 jam masa oksigen cadangan, penumpang kapal selam OceanGate resmi dinyatakan meninggal dunia.
Hal ini tentunya menyisakkan duka dalam bagi keluarga yang ditinggalkan. Ternyata tujuan wisata mahal tersebut berujung naas.
Dalam episode 10 The Simpsons musim 17 yang tayang pada 2006 dengan judul “Homer’s Paternuty Coot” yang menampilkan Homer Simpson dan ayahnya Mason Fairbanks yang bertemu kembali.
Mason Fairbanks tengah memberikan pidato di atas kapal sebelum pergi menyelam bersama Homer untuk melakukan tamasya harta karun.
“Hari ini saya dipenuhi dengan kegembiraan, mencari harta karun dengan putra saya yang telah lama hilang. Impian saya untuk Anda masing-masing adalah Anda menemukan kebahagiaan yang saya rasakann hari ini,” ungkap Mason.
Keduanya menyelam dengan kapal selam kemudian menemukan runtuhan kapal dan menemukan harta karun yang tertinggal.
Homer Simpson langsung mengabarkan terkait penemuan harta karun melalui radio kemudian tak sengaja menabrak karang.
Ia kemudian panik karena oksigen cadangan di kapal terus menurun. Kondisinya semakin memburuk lantaran oksigen semakin habis dan akhirnya tak sadarkan diri.
Episode tersebut tidak berakhir menyedihkan karena Homer berhasil diselamatkan dan bangun setelah 3 hari koma di rumah sakit.
Dalam episode tersebut banyak yang mengaitkan dengan hilangnya kapal selam OceanGate. Pasalnya penumpang kapal selam wisata itu juga ada pasangan ayah dan anak.
Lalu dalam scene reruntuhan kapal mengingatkan pada kapal besar Titanic yang menjadi tujuan dari kapal selam OceanGate.
Terakhir, saat Homer terjebak di karang yang menyebabkan oksigen cadangan terus menurun, itu juga dikaitkan dengan kondisi kapal selam OceanGate beberapa hari lalu yang tentunya mengalami penurunan oksigen.
Setelah beredar video cuplikan episode The Simpson itu banyak warganet yang percaya namun banyak juga yang tidak percaya karena hal tersebut merupakan konspirasi yang belum tentu benar adanya.
Namun, ini bukan yang pertama The Simpsons membuat geger usai diduga memprediksi peristiwa yang akan terjadi beberapa tahun kedepan seperti terpilihnya Presiden America Donal Trump, virus Corona serta meninggalnya Ratu Elizabeth II. ***