Indonesia Tuan Rumah Piala Dunia U-17, Erick Thohir: Ini Momentum

Indonesia tuan rumah piala dunia U-17, Erick Thohir: ini momentum
Ketua PSSI Erick Thohir bersama Presiden FIFA Gianni Infantino. (Instagram @erickthohir)

BANTENRAYA.CO.ID – Indonesia ditunjuk menjadi tuan rumah Piala Dunia U-17.

Penunjukkan Indonesia sebagai tuan rumah Piala Dunia U-17, disampaikan langsung oleh Presiden FIFA Gianni Infantino.

Penunjukkan Indonesia menjadi tuan rumah Piala Dunia U-17 disambut warganet dan publik Indonesia.

Bacaan Lainnya

BACA JUGA:Indonesia Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U17 2023, Garuda Muda Bisa Jajal Negara Top

Bila Piala Dunia U-17 terealisasi dilaksanakan di Indonesia dan tidak dibatalkan, auto sejarah buat Bangsa Indonesia.

Ketua PSSI Erick Thohir mengatakan, penunjukkan Indonesia sebagai tuan rumah Piala Dunia U-17 merupakan momentum.

Menurut Erick Thohir, momentum penunjukkan Piala Dunia jarang terjadi.

BACA JUGA:Ini 3 Soft Skill Penting Yang Lagi Dibutuhkan Di Dunia Kerja

“Ini momentum. Saya percaya momentum itu jarang terjadi. Jadi kalau momentum itu hadir buat bangsa. Kita harus mengambil momentum itu,” ujar Erick Thohir, melalui akun Instagramnya @erickthohir.

Erick Thohir mengaku pihaknya bekerja dengan sungguh-sungguh demi memajukan persepakbolaan Indonesia, agar sejajar dengan negara-negara Asia lainnya.

“Saya bekerja dengan hati. Saya tentu kerja keras siang dan malam,” ucap dia.

BACA JUGA:Gawat! Jadwal Piala U-17 Di Indonesia Bentrok Dengan Jadwal Konser Clodplay Di GBK

Erick Thohir mengaku optimistis Indonesia mampu menjadi tuan rumah Piala Dunia U-17 yang sukses.

“Apa lagi kita punya generasi emas sepak bola kemarin. Seperti di SEA Games kita bisa lihat kemarin,” tuturnya.

Erick Thohir mengungkapkan, pada pertandingan persahabatan internasional melawan Argentina mungkin ada 6 atau 7 pemain usianya di bawah 22.

BACA JUGA:Ditunjuk Tuan Rumah Piala Dunia U 17 Oleh FIFA, Erick Thohir: Ini Salah Satu Bentuk Kepercayaan Dunia Kepada Indonesia

“Ini menjadi cikal bakal tim ke depan yang saya harapkan. Yang namanya umur manusia itu bertambah. Jadi kalau kita tidak serius membenahi dari hari ini generasi emas kita,” ungkap Erick Thohir.

Erick Thohir menerangkan, beberapa waktu lalu pihaknya mengundang para legenda sepakbola Legenda sepakbola seperti Juan Veron, Roberto Carlos, Marco Materazzi, dan Eric Abidal. Untuk sebenarnya mengangkat mental pemain U-16 dan U-17 yang memang vakum.

“Eh, ternyata rupanya rezeki anak soleh. Oh, ternyata mau dikasih. Persiapan mental itu ternyata hari ini dijawab. Saya mengucapkan terima kasih kepada. FIFA yang terus percaya kepada Indonesia,” tandasnya. ***

Pos terkait