Pasangan Airin Belum Tentu Andra

Airin Janji Beasiswa, Arief Janji BLK
Airin Rachmy Diani

Bantenraya.co.id – Ketua DPD Partai Golkar Provinsi Banten Rt Tatu Chasanah bersama Bakal Calon Gubernur

Banten dari Partai Golkar Airin Rachmy Diani menggelar pertemuan dengan Ketua Umum Partai Gerindra

Prabowo Subianto. Foto pertemuan ketiganya diunggah di akun instargam pribadinya Tatu @ratutatuchasanah.

Bacaan Lainnya

Pertemuan ketiga tokoh politik tersebut menjelang pemilihan kepala daerah (Pilkada) tersebut memunculkan banyak pertanyaan pada publik.

Pemohon Kartu Kuning di Kota Serang Masih Antre Meski Akhir Pekan

Banyak pihak yang menduga bahwa pertemuan tersebut untuk membicarakan pilkada provinsi dan pilkada kabupaten/kota di Banten.

Wakil Ketua Bidang Media DPD Partai Golkar Banten Amrin Nur mengatakan, pertemuan antara Tatu, Airin, dan

Prabowo tersebut beru berbicara kesepahaman dan ketiganya sepakat bahwa program pemerintah pusat harus dikawal maksimal baik di tingkat provinai masupun kabupaten/kota.

“Kalau soal pilkada baru bicara arah koalisi besar. Kalau untuk bicara nama kan terlalu dini jika dibicarakan sekarang.

Terjebak di Perlintasan, Mobil Pemudik di Kabupaten Serang, Tertabrak Kereta Api Barang

Jangan bilang belum tentu atau sudah pasti (saat ditanya peluang Airin berpasangan dengan Andra Soni-red), kan politik itu cair dan dinamis,” katanya.

Ia menjelaskan, jika kesepahaman sudah didapat dan sudah satu arah maka segala sesuai mudah untuk dibicarakan.

“Intinya Golkar dengan Gerindra punya kesepahaman dan tujuan yang sama. Jadi pertemuan Ibu dan Pak Prabowo silaturahmi saja dan bersifat kekeluargaan,” paparnya.

Amrin menegaskan, terkait dengan pilkada prosesnya masih panjang dan tentunya ada komunikasi di tingkat pusat yang dilakukan antar ketua umum partai.

Total 530.400 orang dan 125.234 Unit Kendaraan Tinggalkan Jawa Menuju Sumatera, Puncak Terbanyak Sabtu dan Minggu

“Kami pun punya pola komunikasi di tingkat daerah, baik tingkat provinsi maupun kabupaten/kota yang akan terus kami lakukan,” tuturnya.

Selain itu, Amrin juga menjelaskan bahwa untuk membanun Banten ke depan dibutuhkan kebersamaan karena tantangan daerah maupun nasional semakin kompleks.

“Maka komunikasi akan kami lakukan dengan semua partai politik untuk membangun kebersamaan.

Namun tentunya, komunikasi dengan Partai Gerindra lebih mudah dalam membangun kesepahaman,” katanya. (tanjung)

Pos terkait