SERANG, BANTEN RAYA- Pegawai Krakatau Posco bernama Fazri Nahar (28), tewas mengenaskan setelah mengalami kecelakaan lalu lintas di Jalan Raya Serang Cilegon, Lingkungan Pelamunan, Desa Pelamunan, Kecamatan Kramatwatu, Kabupaten Serang, Selasa (11/10) pagi.
Berdasarkan informasi yang diperoleh, warga Kampung Toyomerto, Desa Wanayasa, Kecamatan Kramatwatu, Kabupaten Serang itu hendak bekerja dengan mengendarai sepeda motor Honda Beat dengan nomor polisi AA 6110 EL, dari arah Serang menuju Cilegon.
Saat sedang melaju, korban diduga hendak menyalip truk yang ada di depannya. Namun saat akan menyalip, motor yang dikendarai korban oleng dan terjatuh. Disaat bersamaan, dari arah berlawanan datang mobil pickup berplat nomor A 8648 CT yang dikemudikan AJ melintas dan langsung menabrak korban.
Kasat Lantas Polresta Serang Kota Komisaris Polisi (Kompol) Try Wilarno membenarkan jika korban merupakan pegawai Krakatau Posco. Korban meninggal akibat tertabrak mobil pickup yang sedang melintas di lokasi kejadian.
“Kronologi kejadian korban ini mengambil jalur kanan dan hendak mendahului kendaraan jenis truk. Pada saat berusaha mendahului truk, motor korban oleng kemudian terjatuh. Disaat korban terjatuh dia tertabrak oleh kendaraan pickup yang dikendarai AJ yang datang dari arah berlawanan, akibat dari kecelakaan tersebut korban meninggal dunia di tempat kejadian,” katanya kepada Banten Raya.
Try menjelaskan, jasad korban oleh petugas kepolisian telah dievakuasi ke Rumah Sakit Umum Daerah dr Dradjat Prawiranegara, Kabupaten Serang. Sedangkan kedua unit kendaraan yang terlibat kecelakaan diamankan di Mapolresta Serang. “Untuk kendaraan dan korban sudah kami evakuasi dari lokasi kejadian,” jelasnya.
Dalam kesempatan itu, Try mengimbau kepada semua pengendara agar selalu mengutamakan keselamatan dan waspada dalam berkendara.
“Kepada seluruh pengguna jalan untuk tetap waspada dalam berkendara serta selalu ingat utamakan keselamatan diri sendiri dan pengguna jalan lain, dan ingat keluarga menanti anda di rumah,” himbaunya. (darjat)