BANTENRAYA.CO.ID – Terjadi lagi aksi kriminal yaitu perampokan di Alfamart Tangsel lebih tepatnya di kawasan Pondok Aren, Tangerang Selatan.
Video rekaman CCTV minimarket itu viral di media sosial yang memperlihatkan aksi para perampok yang menyandra kasir minimarket hingga diseret.
Peristiwa itu terjadi pada Senin, 21 Agustus 2023 sekitar pukul 23,.37 WIB saat minimarket itu sudah berada di jam tutup.
Para perampok itu terlihat berjumlah 3 orang yang masing-masing menutupi wajahnya dengan masker dan penutup kepala seperti helm, topi dan hoodie.
Perampok berhelm dan bertopi dalam video itu juga terlihat membawa senjata tajam di tangannya. Mereka juga sempat melakukan kekerasan kepada karyawan Alfamart.
Karyawan yang tertunduk lesu itu diseret oleh pria bertopi dari meja kasir untuk disekap. Pria berhelm menyuruh rekannya yang memakai hoodie warna ungu untuk melakukan sesuatu.
Para perampok berhasil membawa kabur uang tunai sebesar Rp15 juta dari brankas dan rokok bernilai lebih dari Rp6 juta. Jika ditotal, Alfamart Pondok Aren itu rugi lebih dari Rp21 juta.
Kejadian tersebut sudah dilaporkan ke polisi setempat. Dengan laporan tersebut, Polsek Ciledug telah melakukan penyidikan dan wawancara terhadap saksi dan korban untuk menemukan para pelaku perampokan itu.
Viralnya video rekaman CCTV itu membuat warganet memberi komentar dan saran kepada pihak minimarket di Indonesia.
Ada yang mengatakan bahwa sebaiknya setiap minimarket disediakan security untuk mengantisipasi kejadian yang sama.
Selain itu, para karyawan minimarket juga sebaiknya dibekali dengan senjata seperti setruman listrik dan lainnya untuk menjaga diri dari para perampok atau orang jahat lainnya saat sedang bekerja.
Banyak juga yang beragumen bahwa akhir-akhir ini marah terjadi kasus perampokan karena tingginya tingkat pengangguran dan tagihan pinjaman online yang memuncak.***