BANTENARAYA.CO.ID – Berikut merupakan rekomendasi tempat makan paling enak di Solo yang rasanya bikin lidah melelah.
Tempat makan di Solo ini tidak usah kamu ragukan lagi soal cita rasanya karena sudah pasti dijamin enak dan menggugah selera.
Tempat makan di Solo ini sangat wajib kamu kunjungi untuk mencicipi kuliner khas solo ini yang sangat nikmat dan lezat,.
Dalam artikel in terdapat beberapa rekomendasi tempat makan paling nikmat di Solo yang paling diburu oleh pecinta kuliner dan bikin lidah kamu meleleh.
BACA JUGA : Bali United Gagal Tancap Gas, PSS Sleman Malah Permalukan Serdadu Tridatu
Setiap orang pasti bisa mencari tempat makan yang nikmat dan lezat, akan tetapi setiap orang belum tentu menemukan makanan yang lezat tersebut.
Di Solo sendiri tempat makan mungkin tergolong melimpah akan tetapi semuanya belum tentu enak dan nikmat.
Bukan hanya sekedar hobi tempat makan biasanya merupakan sebuah tempat yang paling dicari untuk mencicipi kuliner khas daerah itu sendiri.
Di Solo sendiri terdapat banyak sekali tempat makan yang ternikmat dan paling laris dan tentunya akan kita bahas pada artikel ini.
Untuk kamu yang masih penasaran bagaimana tempat makan enak di Solo silahkan baca artikel ini sampai dengan selesai.
Dikutip bantenraya.co.id dari halaman Aplikasi Traveloka inilah rekomendasi tempat makan enak di Solo yang bikin lidah kamu meleleh.
1. Timlo Sastro
Sekilas, timlo memang terlihat seperti sup karena sama-sama berkuah kaldu bening. Namun, timlo memiliki isian yang berbeda yakni hati, ampela, daging ayam, telur pindang, serta sosis Solo.
Agar terasa lebih nikmat, seporsi timlo biasanya disajikan dengan nasi putih hangat, sambal, dan perasan jeruk nipis.
BACA JUGA :Link Beli Tiket Vincent and Desta Tour 2023, Siap Hibur Beberapa Kota di Indonesia!
Di Solo, timlo yang kelezatannya sudah terkenal legendaris adalah Timlo Sastro. Lokasinya berada di kawasan perempatan Jalan Pasar Gede.
Setiap harinya, warung yang kabarnya sudah berdiri sejak 1952 ini buka pukul 06:00 – 15:30. Kamu bisa mencicipi satu porsi Timlo Sastro hanya dengan mengeluarkan biaya kurang lebih Rp25.000.
2. Soto Gading Solo
Bagi yang sedang berada di sekitar Keraton Kasunanan Surakarta, sempatkan untuk mampir ke Soto Gading Solo di sebelah selatan keraton, tepatnya di Jalan Brigjen Sudiarto No 75, Pasar Kliwon.
Berdiri sejak 1874, hingga kini makanan enak di Solo ini yaitu, Soto Gading Solo masih menjadi salah satu kuliner favorit warga Solo karena cita rasanya yang sedap.
BACA JUGA :Tempat Makan Enak di Tangerang yang Ternikmat dan Paling Laris
Hanya dengan mengeluarkan uang sekitar Rp10.000 per orang, kamu sudah bisa mendapatkan seporsi Soto Gading Solo yang berisi nasi putih, mi sohun, kentang, dan suwiran daging ayam.
Tak ketinggalan, siraman kuah bening yang membuat soto semakin segar. Kalau mau, kamu juga bisa memesan tambahan lauk seperti tahu, tempe, hati, ampela, hingga sosis Solo.
3. Tengkleng Klewer Bu Edi
Sedang jalan-jalan di Pasar Klewer Solo dan mendadak merasa lapar? Kamu bisa langsung mampir ke Tengkleng Bu Edi yang mendirikan tenda berwarna biru di kawasan gapura pasar.
Tengkleng adalah kuliner sejenis gulai berisi tulang kambing dengan kuah yang cenderung encer. Menariknya, warung yang sudah buka kurang lebih 40 tahun yang lalu kini dikelola oleh generasi keempat keluarganya.
BACA JUGA :Tempat Makan Bakso di Jogja Paling Murah Tapi Super Enak
Ada pula daya tarik lain yang membuat Tengkleng Bu Edi selalu diburu wisatawan, yakni cara penyajiannya yang menggunakan daun pisang sehingga memberikan cita rasa khas.
Jika tertarik mencoba, kamu bisa datang setiap hari mulai pukul 12:30. Tenang saja, satu porsinya dijual dengan harga kurang lebih Rp25.000 saja. Sangat terjangkau, bukan?
4. Sate Buntel Bu Bejo
Di kawasan Lojiwetan, kamu bisa menemukan kuliner Sate Buntel Bu Bejo yang sudah berjualan kurang lebih 40 tahun lalu.
Bahkan, kabarnya kuliner satu ini juga menjadi langganan keluarga Presiden Jokowi sejak beliau masih menjabat sebagai Wali Kota Solo.
BACA JUGA :Tempat Makan Bakso di Jogja Paling Murah Tapi Super Enak
Sate buntel adalah sate daging kambing cincang yang dibungkus dengan lemak kambing, dililit (dibuntel) pada lidi, lalu dibakar.
Satu porsinya dijual sekitar Rp40.000. Biasanya, para pengunjung menikmati sate buntel dengan seporsi gulai kambing yang dibanderol dengan harga kurang lebih Rp25.000.
Tertarik makan di sini? Setiap harinya kamu bisa datang setiap pukul 07:30 – 17:00, ya!
5. Gladag Langen Bogan
Disebut juga dengan Galabo, Gladag Langen Bogan adalah sebuah sentra kuliner yang berlokasi di Jalan Mayor Sunaryo, persis di depan Pusat Grosir Solo.
BACA JUGA :Tempat Makan Bakso di Jogja Paling Murah Tapi Super Enak
Berbagai menu kuliner khas Solo bisa kamu temukan di sini, di antaranya tengkleng, wedang ronde, dan sate kere.
Asyiknya lagi, Gladag Langen Bogan juga dilengkapi dengan fasilitas internet gratis dari pemerintah kota. Setiap harinya, sentra kuliner ini buka pukul 17:00 – 24:00, jadi kamu bisa makan sekalian nongkrong sampai malam.***