Trah Dimyati Ubah Taktik

Yakni Dimyati dan Rizki. Rizki kemudian akan dimajukan menjadi calon Bupati Pandeglang di Pilkada November 2024 mendatang, sementara Dimyati berjaga di Senayan.

“Sekarang kayaknya Risya yang maju (jadi bupati). Soalnya kalau Rizki maju di Pilbup, nanti di DPR RI-nya enggak ada,” kata sumber Banten Raya yang dekat dengan keluarga Dimyati, Selasa (5 Maret 2024).

Sambil Tenteng Sepatu Mahasiswa di Kota Serang Terobos Banjir di Komplek Untirta Saat Berangkat Kuliah

Sumber tersebut mengatakan, Risya saat ini sudah mulai dikenalkan kepada masyarakat melalui berbagai

kegiatan dan jaringan yang dimiliki oleh keluarga Dimyati. Menurutnya, popularitas dan elektabilitas Risya dalam dunia politik sudah tidak bisa diragukan.

Sebab, sebelum maju di Pileg 2024, Risya juga pernah dijajal menjadi caleg DPR RI dapil Banten II yang meliputi Kabupaten Serang, Kota Serang dan Kota Cilegon pada Pileg 2019.

“Soal popularitas dan elektabilitas Risya sudah tidak ada masalah. Lihat saja hasil Pileg kemarin, Risya hampir ke Senayan,” jelasnya.

48 Anggota KPPS Kota Serang Sakit dan Satu Meninggal Usai Tugas

Achmad Dimyati Natakusumah saat diwawancara Banten Raya membenarkan bahwa mengubah haluan politik

dengan mendorong Risya maju sebagai calon Bupati Pandeglang, lantaran hasil Pileg 2024 tak sesuai dari target yang diharapkan.

Menurut Dimyati, perolehan suara Risya lebih dari cukup untuk menggambarkan keinginan masyarakat agar

Risya menjadi orang nomor satu di Kabupaten Pandeglang, dan tentunya menjadi modal bagi Risya sendiri sebagai calon Bupati Pandeglang.

Baca artikel Bantenraya.co.id lainnya di Google News
 
Laman sebelumnya 1 2 3 4 5 6Laman berikutnya

Related Articles

Back to top button