Wajib Coba! Makanan Khas Indramayu yang Sangat Legendaris dan Super Lezat, Dijamin Ketagihan

Makanan khas Indramayu
Berikut makanan khas Indramayu yang wajib kamu coba. (Foto/Instagram)

BANTENRAYA.CO.ID – Makanan khas Indramayu memiliki beragam hidangan lezat dengan cita rasa unik.

Selain terkenal dengan wisata alamnya, makanan khas Indramayu juga tidak kalah di mata para wisatawan.

Mencoba makanan khas Indramayu adalah hal wajib saat berkunjung ke daerah tersebut.

Bacaan Lainnya

Mulai dari makanan utama hingga jajanan tradisional khas Indramayu banyak diburu wisatawan.

BACA JUGA: Wajib Coba! Makanan Khas Sragen yang Terkenal Karena Memiliki Cita Rasa yang Sangat Khas dan Lezat

Keanekaragaman kulinernya juga sangat dicintai warga lokal Indramayu sendiri.

Selain rasanya yang enak, makanan khas Indramayu juga sangat ramah di kantong.

Kamu bisa menikmati berbagai makanan enak bersama keluarga, teman atau pasangan.

Tidak lupa pula membawanya pulang sebagai oleh-oleh untuk di rumah.

Jika berkunjung ke Indramayu dan bingung untuk mencoba kuliner apa, simak artikel ini sampai habis.

BACA JUGA: 5 Rekomendasi Hotel Murah di Indramayu Mulai Dari Rp 100 ribuan, Cocok buat Staycation

Berikut Makanan Khas Indramayu

1. Nasi Lenko

Nasi lengko adalah makanan yang menggunakan bahan dasar nasi, yang ditambah dengan sayuran lainnya.

Bahan pelengkap yang biasanya ditambahkan pada kuliner yang satu ini, antara lain tahu goreng, tempe goreng, dan beberapa jenis sayuran lainnya.

Seperti timun mentah yang diiris, taoge yang telah direbus, serta daun kucai yang dipotong-potong kecil.

BACA JUGA: 6 Tempat Wisata Alam Terbaik dan Terpopuler di Ciamis yang Wajib DIkunjungi

2. Rumbah

Rumbah berisikan aneka sayuran yang sudah direbus sebelumnya dan disajikan dengan bumbu kacang yang lezat.

Sehingga makanan ini disebut mirip dengan gado-gado.

Tetapi yang membedakannya adalah adanya bumbu petis yang ditambahkan pada sambal kacang yang membuat rumbah memiliki rasa yang khas.

BACA JUGA: 5 Kuliner Khas dari Ciamis yang Sangat Legendaris dan Wajib Dicoba

3. Geblog

Salah satu cemilan tradisional yang bisa kamu coba di Indramayu adalah geblog.

Makanan ini terbuat dari singkong yang berisi kelapa parut yang telah dicampur dengan gula.

Rasanya manis dan sedikit gurih karena ada campuran kelapa.

BACA JUGA: Tempat Wisata Alam Terbaik dan Terpopuler di Banyuwangi yang Wajib Dikunjungi Saat Liburan

4. Bubur Glintir

Sekilas makanan ini mirip dengan bubur candil, yang membedakan adalah bahan dasar yang digunakan.

Bubur glintir terbuat dari tepung beras yang dibentuk bulat lalu disajikan dengan gula merah serta santan.

Rasanya yang manis dan gurih bisa kamu nikmati saat menyantap bubur ini.

BACA JUGA: 10 Tempat Wisata Terbaik di Banyumas yang Paling Hits dan Wajib Dikunjungi, Cocok Buat Liburan Bareng Pasangan

5. Pedesan Entog

Bagi kamu menyukai makanan pedas, maka wajib untuk mencoba pedesan entog.

Sesuai namanya, makanan ini memiliki cita rasa pedas yang nikmat.

Rasa daging entog lezat berpadu dengan bumbu yang lezat, membuat makanan ini sangat nikmat untuk disantap bersama nasi hangat.

Inilah beberapa contoh makanan khas Indramayu yang wajib kamu coba saat berkunjung kesana.***

Pos terkait