BANTENRAYA.CO.ID – Geger seorang mahasiswi Universitas Islam Negeri Sultan Maulana Hasanuddin atau mahasiswi UIN Banten diculik saat akan berangkat kuliah.
Mahasiswi UIN Banten ini diduga diculik oleh 3 pria misterius saat dia sedang menunggu bus di Halte Perempatan Simanying, Kecamatan Menes, Kabupaten Pandeglang.
Hingga kini, polisi masih mencari keberadaan 3 pria misterius yang menculik mahasiswi UIN Banten tersebut.
Meski demikian, polisi telah mengantongi fakta-fakta terkait dengan dugaan penculikan mahasiswi UIN Banten ini.
Apa saja fakta dari kasus penculikan mahasiswi UIN Banten ini?
Berikut 5 fakta versi Polisi tentang Mahasiswi UIN Banten yang diculik 3 pria misterius saat menunggu bus.
1. Identitas korban
Mahasiswi UIN Banten yang diculik ini bernama Sri Linda Wulaningsih asal Kecamatan Menes, Kabupaten Pandeglang.
2. Waktu penculikan
Waktu kejadian penculikan terjadi pada 31 Maret 2023 lalu.
3. Lokasi penculikan
Lokasi penculikan adalah di Halte Perempatan Simanying, Kecamatan Menes, Kabupaten Pandeglang, saat korban menunggu bus.
4. Identitas pelaku
Hingga kini polisi masih mencari pelaku penculikan ini dan terkendala tidak adanya CCTV di lokasi penculikan.
5. Motif penculikan
Hingga kini motif penculikan masih belum diketahui. Namun patut diduga hal itu berkaitan dengan pemilihan umum mahasiswa (PUM).
Sebab, salah satu pelaku sempat menanyai korban terkait PUM.
Itulah 5 fakta versi Polisi tentang Mahasiswi UIN Banten yang diculik 3 pria misterius saat menunggu bus. ***