SERANG, BANTEN RAYA – Nama Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) yang juga Ketua Masyarakat Ekonomi Syariah Erick Thohir bergemuruh di acara peringatan Harlah Emas PPP ke-50 yang digelar di lapangan PT BCS Logistics, Kota Cilegon. Nama Erick Thohir disebut-sebut sepanjangan acara berlangsung.
Bahkan, Ketua DPW PPP Provinsi Banten Subadri Ushuludin dan Ketua DPC PPP Kota Cilegon Sahruji saat memberikan sambutan meneriakan Erick Thohir Presiden Republik Indonesia yang kemudian diikuti oleh para kader dan simpatisan partai berlambangan ka’bah tersebut.
“Kehadiran Bapak Erick Thohir ke Banten ini saking cintanya kepada masyarakat Provinsi Banten. Oleh karena itu kita dukungan apapun keinginan Bapak Erick Thohir. Mari kita dukung Pak Erick Thohir menjadi Presiden RI,” ujar Subadri saat membuka sambuta, Sabtu (28/1).
Pelaksana Tugas (Plt) Ketua Umum PPP Muhamad Mardiono mengatakan, terkait dengan bakal calon presiden yang akan diusung oleh PPP masih berproses. “Serang berproses (Erick Thohir-red). Tentu PPP sebagai kawah candradimuka menjaring tokoh-tokoh bangsa kita,” katanya.
Ia menegaskan, PPP berkomitmen mengawal perjuangan umat karena PPP sebagai wadah perjuangan umat. “Syaratnya kita mesti bersatu dan kompak bersama PPP. PPP sekarang dipimpin wong Banten, mas iya di Bantennya kalah,” tuturnya.
Mardiono memastikan, PPP akan terus berdiri tegak mengawal agama, menegakkan amar ma’ruf nahi munkar, serta menjaga Negara Kesatuan Republik Indonesia.
“Mari kita berjuang bersama PPP. Waktunya bangkit, kita hijaukan Kota Cilegon dan itu kita buktikan pada pemilu 2024. Jangan mau ditawar-tawar lagi, saatnya PPP harus memimpin. Banyak kader PPP yang mampu dan mumpuni untuk memimpin Banten,” katanya.
Sementara itu, Erick Thohir saat diminta tanggapan soal dukungan yang diberikan PPP sebagai bakal calon presiden ia tidak memberikan jawaban. “Saya hadir ke sini sebagai undangan. Enggak-enggak (tidak memberikan komentar terkait dukungan yang diberikan PPP-red),” ujarnya. (tanjung/fikri)