Happy Girlfriend Day! Begini Sejarah Girlfriend Day yang Diperuntukan untuk Para Wanita Bukan Pasangan

ational Girlfriend Day ini mari ucapkan teri kasih kepada para teman wanita yang ada di sekitar kita
ational Girlfriend Day ini mari ucapkan teri kasih kepada para teman wanita yang ada di sekitar kita (freepik/ azerbaijan_stockers)

BANTENRAYA.CO.ID – National Girlfriend Day hari yang diperuntukan untuk para wanita.

Tepat pada hari ini di peringati sebagai hari Pacar Nasional atau National Girlfriend Day yang jatuh pada tanggal 1 Agustus.

National Girlfriend Day di peringati bukan hanya untuk para pasangan saja, National Girlfriend Day berbeda dengan National Boyfriend Day yang di peruntukkan untuk para pasangan muda-mudi.

Bacaan Lainnya

Sehingga National Girlfriend Day juga dapat di rayakan untuk sebuah persahabatan antara perempuan.

BACA JUGA: Spesial Kemerdekaan! Berikut Contoh Teks MC 17 Agustus 2023 Lengkap dengan Susunan Acara, Cocok Untuk Acara HUT RI di Sekolah

Sehingga untuk kalian yang tidak memiliki pasangan dapat merayakan National Girlfriend Day dengan sahabat-sahabat kalian.

Sejarah

Dikutip dari situs National Today diketahui bahwa National Girlfriend Day pertama kali di rayakan oleh seorang perempuan bernama Nyonya Susan.

Beliau sudah merayakan National Girlfriend Day sejak tahun 2004, dengan tujuan memberi kesempatan untuk

teman atau sahabat antara perempuan saling berterima kasih untuk setiap detik yang telah di lalui bersama-sama.

BACA JUGA: GRATIS! 10 Link Twibbon Hari ASI Sedunia 2023 Desain Terbaru dan Aesthetic, Unggah Foto Terbaikmu Hari Ini!

Jauh sebelum itu ada sekelompok teman wanita yang berjuang untuk menjadi wanita pertama yang

bersekolah di kedokteran Inggris pada tahun 1860-an  yang bernama Edinburgh Seven.

Meskipun mereka seorang pelajar kedokteran di Universitas Edinburgh, mereka dilarang lulus dan menjadi dokter. 

Tekad mereka yang memperjuangkan hak-hak perempuan dalam agenda nasional dan menghasilkan undang-undang pada tahun 1876.

BACA JUGA: Walikota Serang Syafrudin Buat Surat Edaran agar Instansi dan Warga Pasang Bendera Merah Putih

Sehingga mengizinkan perempuan belajar kedokteran di universitas. 

Edinburgh Seven telah membuka jalan bagi para dokter wanita di masa depan.

Di sekitar tahun yang sama , dua orang wanita bernama Susan B Anthony dan Elizabeth Cady Stanton menjalin persahabatan yang akan membawa perubahan.

Keduanya adalah pendiri gerakan hak-hak perempuan di Amerika Serikat dan pelopor yang mendorong hak pilih perempuan kulit putih.

BACA JUGA: 5 Hotel Murah di Medan, Harga Dibawah Rp70 Ribu Per Malam Bikin Nyaman Saat Menginap

Berawal dari pertemuan keduanya pada tahun 1851 dan pada tahun 1869 mereka membentuk Asosiasi Hak Pilih Wanita Nasional.

Hubungan Saling Mendukung Wanita yang Tercatat Sejarah

Pada bidang olahraga juga terdapat hubungan saling mendukung antara The Rockford Peaches, anggota pendiri Liga Bisbol Profesional Wanita Seluruh Amerika di tahun 1940-an.

Prestasi mereka merupakan langkah maju yang besar bagi atlet wanita di Amerika Serikat.

Tidak hanya itu, hubungan persahabatan yang saling mendukung antara Martina Navratilova dan Chris Evert,

BACA JUGA: Intip Jadwal Acara Trans TV Hari Ini, 1 Agustus 2023: Ada Film Bioskop Mechanic Resurrection dan Wild Card

keduanya bertarung dalam final turnamen tenis selama 1970-1980-an namun masih dapat berteman baik di luar,

lapangan bahkan mereka dapat di katakan memiliki hubungan yang sangat dekat.

Pada keduanya menunjukkan bahwa walaupun menjadi saingan dalam pertandingan namun masih tetap dapat mendukung satu sama lain.

Begitulah sejarah yang ada pada  National Girlfriend Day, mari saling mendukung antar sesama perempuan,

di hari National Girlfriend Day ini mari ucapkan teri kasih kepada para teman wanita yang ada di sekitar kita.***

Pos terkait