Aina Nabila, Finalis Duta Maritim Asal Kabupaten Serang Ikuti SDMI

IMG 20230812 WA0025
Aina Nabila berfoti gedung DPR/MPRI di sela-sela kegiatan SDMI.

BANTENRAYA.CO.ID- Duta Maritim perwakilan Kabupaten Serang mengikui Sekolah Duta Maritim Indonesia atau SDMI angkatan ke 3.

SDMI yang digelar di gedung Nusantara V DPR/MPR RI, Jakarta itu sekaligus dirangkaikan dengan perayaan HUT ke-6 Asosiasi Pemerintah Daerah Kepulauan dan Pesisir Seluruh Indonesia (Aspeksindo).

Terdapat 100 orang peserta yang terpilih dari seluruh Indonesia yang mengikuti SDMI akan memperbutkan juara 1 Duta Maritim Indonesia.

Bacaan Lainnya

BACA JUGA: Penjelasan Kepolisian, Soal Motif Tewasnya Suami Istri di Sungai Petung, Kabupaten Serang

SDMI yang berlangsung pada 11 sampai 17 Agutus 2023 itu dibuka langsung oleh Wakil Menteri Perdagangan RI Jerry Sambuaga.

Selain itu, pembukaa SDMI dan HUT Aspeksindo juga turut dihadiri oleh Dubes Filiphini, Dubes Seychelles, Dubes Pakistan.

Acara itu juga turut dihadiri oleh anggota Dewan Pertimbangan Presiden RI Muhammad Luthfi bin Yahya selaku serta bupati, walikota, dan gubernur dari beberapa daerah.

BACA JUGA: Rayakan HUT ke-78 RI, DWP Kabupaten Serang Gelar Senam Bersama

Dalam sambutannya, Jerry Sambuaga memaparkan kondisi perdagangan Indonesia yang mengalami surplus tertinggi sepanjang sejarah Indonesia merdeka, yang terjadi pada Desember tahun lalu.

Sementara itu, Aina Nabil mengaku bersyukur bisa menjadi finalis duta bahari mewakili Kabupaten Serang karena banyak wawasan baru yang didapat dari kegiatan itu.

“Banyak wawasan baru tentang kemaritiman lewat forum diskusi yang bertema konsolidasi pemikiran politik maritim,” ujar Aina, Minggu 13 Agustus 2023.

BACA JUGA: Cegah Kanker Seviks, Siswi Kelas 5 SD di Kabupaten Serang Disuntik Vaksin HPV

Ia mengungkapkan, lima orang menjadi narasumber dalam kegiatan itu yakni Sekjen Aspeksindo Haliana, perwakilan kepala daerah, perwakilan panglima TNI, Staf Ahli Kedaulatan Wilayah dan Kemaritiman Kemenko Polhukam Laksma TNI Abdul Rivai Ras.

“Terus ada juga Ketua Dewan Pakar Aspeksindo Bapak Rokhmin Dahuri MS. Semoga sampai 17 Agustus acaranya berjalan lancar dengan minim hambatan,” katanya.***

Pos terkait