Trending

Belum Semua Terapkan PTM 25 Persen

SERANG, BANTEN RAYA- Sekolah-sekolah yang ada di Banten mulai menerapkan pembelajaran tatap muka (PTM) sebanyak 25 persen pada pekan ini. Ada yang sudah mulai menerapkan PTM 25 persen kemarin, dan ada juga yang baru akan menerapkannya hari ini.

Sekolah yang sudah menerapkan PTM 25 persen sejak kemarin adalah SMK Negeri 1 Kota Serang. Wakil Kepala SMK Negeri 1 Kota Serang Ading Kustendi mengatakan, mulai hari Rabu (2/2) sekolah tersebut langsung memberlakukan PTM 25 persen.“Kami sudah mulai PTM 25 persen per hari ini (kemarin),” ujar Ading, Rabu (2/2).

Ading mengungkapkan, pemberlakuan PTM 25 persen merupakan tindak lanjut dari Surat Edaran Gubernur Banten Nomor 443/204-Dinkes/2022 tertanggal 27 Januari 2022 dan Surat Edaran Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Banten tentang PTM. Pemberlakukan PTM 25 persen merupakan repons Pemerintah Provinsi Banten atas adanya peningkatan kasus peularan Covid-19, termasuk varian Omicron.

Keputusan PTM 25 persen di SMK Negeri 1 Kota Serang sudah dituangkan dalam surat edaran yang dibuat sekolah dan diteruskan kepada orang tua dan guru wali kelas. Pengaturan siapa yang belajar dengan tatap muka atau luring dan yang daring sudah tertuang juga dalam surat edaran tersebut.

Dia mengungkapkan, bila dalam satu kelas ada 36 siswa, maka pada pekan pertama, siswa yang melakukan PTM adalah yang nomor urut absensinya dari 1-9. Lalu pada minggu kedua yang absensinya 10-18, minggu ketiga dari 19-27, dan minggu keempat di urutan 28-30. Karena itu, siswa yang berada di kelas di kisaran di bawah 10 orang.

Baca artikel Bantenraya.co.id lainnya di Google News
 
1 2 3 4Laman berikutnya

Related Articles

Back to top button