Trending

Gapura Jalan Beres di Tangan Pokmas Ciwaduk, Akses Masuk Jalan Terlihat Lebih Estetik

BANTEN RAYA .CO.ID – Hampir seluruh program DPWKel Salira Termin 1 tahun 2023 yang dikerjakan Kelompok Masyarakat atau Pokmas Ciwaduk, selesai.

Terpantau dua gapura jalan yang dikerjakan Pokmas Ciwaduk di Jalan Lada dan Jalan Merpati pada Senin, 5 Juni 2023, telah berdiri kokoh dan diklaim sesuai spek yang seharusnya.

BACA JUGA : Pokmas Ciwaduk Selesaikan Renovasi 3 Rutilahu, Ketua Pokmas : Sekarang Lebih Layak!

Kedua gapura yang dikerjakan Pokmas Ciwaduk di kavling blok G RW 06 tersebut telah menghabiskan anggaran Rp50 juta.

Ketua Pokmas Ciwaduk H Sabilillah mengatakan, kedua gapura telah selesai dikerjakan dalam waktu yang tidak lama.

“Alhamdulillah, sudah beres oleh Pokmas Ciwaduk. Sebenernya pengerjaannya tidak lama. Selesai berdiri dalam beberapa hari, sempat menunggu dulu aksesoris stainless untuk dipasang. Lalu dilanjutkan pengecatan,” katanya.

Sabil mengklaim mengerjakan gapura tidaklah sulit dan bisa dikerjakan dengan baik oleh Pokmas Ciwaduk.

“Sama seperti pekerjaan yang lain, gapura ini kan permintaan warga. Ke depan kalau ada yang minta lagi kami siap selesaikan,” ujarnya.

Sabil mengaku, dengan adanya gapura tentu akses masuk jalan menjadi lebih menarik dan terlihat estetik.

“Beda dong, kalau jalan ada gapuranya memang kelihatan lebih bagus. Apalagi memang bentuknya menunjukkan kekhasan yang menjadi Kota Cilegon. Jadi lebih berkesan bagi yang lewat terutama orang dari luar Cilegon. Lebih bagus jika dibandingkan tanpa gapura,” tuturnya.

Baca artikel Bantenraya.co.id lainnya di Google News
 
1 2Laman berikutnya

Related Articles

Back to top button