Trending

Gerakan Pemuda Ka’bah Bagikan Ratusan Paket Takjil

SERANG, BANTEN RAYA – Gerakan Pemuda Ka’bah (BPK) Desa Serdang, Kecamatan Kramatwatu melakukan kegiatan bagi-bagi takjil kepada masyarakat umum untuk berbuka puasa. Kegiatan yang dilakukan di Jalan Raya Serang-Cilegon tepatnya di pertigaan Desa Serdang itu disambut antusias baik oleh pengguna jalan dan masyarakat sekitar.

Ketua GPK Desa Serdang, Kecamatan Kramatwatu Mohamad Ma’al mengatakan, dalam kegiatan bagi-bagi takjil itu pihaknya menyiapkan 200 paket untuk dibagikan kepada pengguna jalan dan masyarakat sekitar. “Alhamdulillah tidak butuh waktu lama 200 paket takjil langsung habis,” ujar Ma’al, Rabu (13/4).

Ma’al mengungkapkan, tujuan dari kegiatan bagi-bagi takjil itu dalam rangka mengisi bulan suci Ramadan dengan berbagi kepada masyarakat yang membutuhkan. “Mudah-mudahan walaupun tidak seberapa bisa bermanfaat untuk masyarakat Desa Serdang khusunya dan umunya ummat Islam yang sedang berpuasa,” katanya.

Ia menuturkan, pihaknya juga berencana ke depan akan melakukan kegiatan yang sama untuk saling berbagi dengan ummat Islam yang sedang menjalankan ibadah puasa. “Alhamdulillah kami mendapat dukungan penuh dari Pak SM Hartono selaku Ketua DPC PPP Kabupaten Serang,” ungkapnya.

Terkait dengan keberadaan GPK sendiri, Ma’al mengaku, mendapat respon positif dari masyarakat Desa Serdang khusunya dan umumnya masyarakat Kecamatan Kramatwatu. “Walaupun GPK Desa Serdang belum lama dibentuk tapi antusias masyarakat untuk bergabung dengan GPK cukup bagus,” tuturnya.

Ma’al berharap, GPK Desa Serdang sebagai sayap organisasi PPP bisa berkembang dan keberadaannya bisa memberikan manfaat kepada masyarakat. “Mudah-mudahan GPK bisa diterima oleh masyarakan dan keberadaannya bisa memberi solusi bagi masyarakat,” katanya.

Ketua DPC PPP Kabupaten Serang SM Hartono memuji aksi GPK yang turut memeriahkan bulan Ramadan dengan aksi kepedulian.

Kata SM Hartono, kegiatan serupa dilakukan di daerah lain di Kabupaten Serang. Tak hanya bagi-bagi takjil, ada juga kegiatan Ramadan lain seperti tadarus, pesantren kilat dan beragam kegiatan lainnya.

“Kami sebagai partai Islam memiliki kewajiban untuk menjaga Ramadan, dan menjadikan Ramadan sebagai bulan berkah dan menjadi madrasah bagi kita semua,” katanya. (tanjung/fikri)

Baca artikel Bantenraya.co.id lainnya di Google News
 

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button