BANTENRAYA.CO.ID – Indonesia tumbangkan Portugal di Suhandinata Cup 2023.
Tim Bulutangkis Indonesia berlaga di Suhandinata Cup 2023 di Spokane, Amerika Serikat pada Senin, 25 September 2023 malam waktu Spokane, Amerika Serikat.
Di pertandingan pertama, Indonesia berhasil menang atas Georgia dengan skor 5-0.
Di pertandingan kedua yang digelar di hari yang sama, Indonesia tumbangkan Portugal dengan skor 5-0 juga.
BACA JUGA:Muhammad Sejahtera Dwi Putra, Peraih Emas Pertama Bagi Indonesia di Asian Games 2023
Menurunkan skuad terbaiknya, 5 sektor yang dipertandingkan mulai dari ganda campuran, tunggal putra, tunggal putri, ganda putra dan ganda putri, berhasil sapu bersih Tim Bulutangkis Indonesia.
Pada pertandingan pertama, ganda campuran Indonesia Jonathan Gosal/Priskila Elsadai menang atas lawannya dari Portugal Dinis Maia/Erica Gloria dengan skor 21-11 dan 21-10.
Di pertandingan kedua, tunggal putra Indonesia Muhammad Reza Al Fajri menumbangkan wakil Portugal Tiago Berenguer dengan skor 21-7 dan 21-13.
Di pertandingan ketiga, tunggal putri Indonesia Ruzana berhasil menumbangkan wakil Portugal dengan skor 21-9 dan 21-10.
BACA JUGA:Tim Bulutangkis Indonesia Bantai Georgia Pada Suhandinata Cupa di Amerik Serikat
Di pertandingan keempat, ganda putra Indonesia Dexter Farrell/Wahyu Prasetyo berhasil menumbangkan wakil Portugal Santiago Batalha/Tiago Berenguer dengan skor 21-10 dan 21-8.
Sementara, di pertandingan kelima, ganda putri Indonesia Meisa Rizki Fitria/Maulida Putri berhasil menumbangkan wakil Portugal dengan skor 21-8 dan 21-15.
Kemenangan tersebut membuat Indonesia telah melakoni 2 pertandingan dengan kemenangan atas Goergia dan Portugal.
Selanjutnya, masih di penyisihan grup Indonesia akan jumpa Armenia dan Estonia.
BACA JUGA:Inilah 3 Tempat Makan Ala Jepang di Jakarta, Bisa Untuk Nambah Pengalaman Kulinermu
Tentunya, di 2 pertandingan sisa babak penyisihan grup public bulutangkis Indonesia berharap kemenangan agar lolos ke babak 8 besar Suhandinata Cup 2023.***