Info Harga Tiket Motor di Pelabuhan Ciwandan, Saat Mudik Lebaran 2023 Mulai Rp50 Ribuan

IMG 20221230 WA0012
Pemudik motor dialihkan dari Pelabuhan Merak ke Pelabuhan Ciwandan / ASDP

BANTENRAYA.CO.ID – Pemerintah mengalihkan pemudik motor dari Pelabuhan Merak ke Pelabuhan Ciwandan pada mudik Lebaran 2023. Berikut info harga tiket motor di Pelabuhan Ciwandan.

Seperti diketahui, Kementrian Perhubungan telah mengumumkan pemudik motor dialihkan ke Pelabuhan Ciwandan.

Pemudik motor tak lagi melewati Pelabuhan Merak, semua dialihkan ke Pelabuhan Ciwandan.

Bacaan Lainnya

Pemanfaatan Pelabuhan Ciwandan untuk pengguna sepeda motor, merupakan upaya pemerintah mengurai kepadatan di Pelabuhan Merak saat Angkutan Lebaran 2023.

Baca juga : Arus Mudik Lebaran 2023 di Pelabuhan Merak Diprediksi Naik 11,7 Persen Karena Hal Ini

Meski dialihkan ke Pelabuhan Ciwandan, pemudik sepeda motor pemesanan tiket tetap menggunakan aplikasi Ferizy.

General Manager PT ASDP Indonesia Ferry (persero) Cabang Merak, Suharto mengatakan pemesanan tiket pemotor di Pelabuhan Ciwandan dijual secara online.

“Kesisteman tetap akan menggunakan atau melalui online ticketing Ferizy,” dalam keterangan resminya dikutip Bantenraya.co.id, Selasa 4 April 2023.

Suharto menjelaskan saat ini pengguna layanan motor di aplikasi Ferizy belum bisa menemukan pilihan pembelian tiket Pelabuhan Ciwandan

Baca juga : 6 Lokasi Rawan Kecelakaan di JLS Cilegon, Pemudik ke Pelabuhan Ciwandan Wajib Hati-hati

“Saat ini sedang dilakukan update development beberapa fitur dan/atau proses baru pada e-ticketing online ferizy,”

“Dimana salah satunya untuk layanan reservasi online untuk Lintasan Ciwandan-Panjang dan Ciwandan-Bakauheni,” jelasnya.

Selain itu, Suharto mengungkapkan pihaknya tengah menunggu jadwal pengalihan pemudik motor di Pelabuhan Ciwandan dari kementrian perhubungan.

“Waktu implementasi ( Go Live ) masih menunggu kepastian jadwal operasi kapal, jenis golongan dan periode waktu pengalihan golongan dari kementrian perhubungan,” ungkapnya.

Baca juga : Mudik Lebaran 2023 Dipastikan Membludak, Hindari Mudik di Tanggal Ini Apabila Tidak Ingin Terkena Macet Parah

Meski belum tercatat di sistem Ferizy, untuk harga tiket penumpang motor di Pelabuhan Ciwandan, diprediksi sama seperti di Pelabuhan Merak.

Berikut harga tiket pemotor sesuai golongan di Pelabuhan Merak : Golongan II untuk sepeda motor di bawah 500cc dan gerobak dorong : Rp 58.550.

Golongan III untuk sepeda motor di atas 500cc dan kendaraan roda tiga : Rp 126.350. ***

Pos terkait