Kembangkan Wisata dan Industri, Pemkab Padang Pariaman Berguru ke Pemkab Serang

3 OPEN
Bupati Serang Rt Tatu Chasanah berbincang dengan Bupati Padang Pariaman Suhatri Bur usai menggelar pertemuan di pendopo Bupati Serang, Kamis 24 Agustus 2023.

BANTENRAYA.CO.ID – Bupati Padang Pariaman Suhatri Bur mengajak jajarannya melakukan kunjungan ke Pemkab Serang untuk melakukan studi tiru.

Dalam kunjungannya itu Pemkab Padang Pariaman berlajara tentang pengembangan pariwisata dan industri yang sudah diajalan Pemkab Serang.

“Sudah lama kunjungan ini direncanakan dengan semua pihak yang ada di Padang Pariaman untuk melihat daerah-daerah yang mempunyai kesamaan. Salah satu tujuan utama kita adalah Kabupaten Serang yang punya pantai Anyer-Cinangka. Termasuk juga kawasan industri,” ujar Suhatri di pendopo Bupati Serang, Kamis 24 Agustus 2023.

Bacaan Lainnya

BACA JUGA: Warga Cikande Kabupaten Serang Sulap Rawa Jadi Jalan Lingkungan

Ia menjelaskan, Kabupaten Padang Pariaman memiliki gugusan pantai yang sama dengan Kabupaten Serang namun saat ini belum berkembang walaupun sudah bantak investor yang akan masuk.

“Terus di Padang Pariaman juga ada potensi tambak untuk budidaya ikan dan udang. Saya rasa iklimnya sama,” katanya.

Suhatri menilai, Kabupaten Serang sudah sukses mengembangkan pariwisata dan membangun kawasan wisata industri sehingga pendapatan asli daerah (PAD) juga cukup tinggi.

BACA JUGA: Ribuan Orang di Kabupaten Serang Terjun ke Aliran Sungai Cidanau

“Harapan kita, yang sudah dilakukan Ibu Tatu terhadap pembangunan kawasan wisata dan kawasan industri akan kita adopsi,” paparnya.

Sementara itu, Bupati Serang Rt Tatu Chasanah menjelaskan, para bupati yang tergabung dalam Asosiasi Pemerintah Kabupaten Seluruh Indonesia (Apkasi) saling belajar dengan daerah yang punya kesamaan geografis dan potensi.

“Di Padang Pariaman misalnya, ada masalah. Kemudian di Serang sudah lebih dulu menghadapi permasalahan yang sama,” katanya.

BACA JUGA: Raperda Rencana Pembangunan Industri Kabupaten Serang Tahun 2023-2043

Ia menuturkan, Pemkab Serang terbuka untuk saling belajar dalam proses pembangunan daerah.

“Rasanya banyak yang bisa diadopsi. Pak Bupati Padang Pariaman ini sedang bersemangat mengembangkan wisata pantai. Kita ada tambak juga, sudah mengembangkan rumput laut, bisa jadi bahan sharing juga untuk penghasilan nelayan,” ujarnya.***

Pos terkait