Trending

Mahasiswa Harus Peduli dengan Politik

BANTENRAYA.CO.ID – Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Pamulang Kampus Kota Serang menyelenggarakan Seminar Nasional dengan tema “Pilkada & Arah Pembangunan Provinsi Banten” di Aula Gedung A Universitas Pamulang Kampus Kota Serang, Sabtu, 15 Juni 2024.

Menghadirkan 2 pembicara yaitu Misbah Hasan selaku Sekretaris Jenderal Forum Indonesia untuk Transparansi Anggaran (FITRA) dan Yusa’ Farchan selaku Dekan FISIP Universitas Pamulang Kampus Kota Serang dan Pengamat Politik Citra Institut serta dipandu oleh Agisthia Lestari sebagai moderator.

Adapun acara diawali oleh laporan Ketua Pelaksana Yohanes Oci yang mengatakan, seminar nasional ini dihadiri oleh 320 mahasiswa selanjutnya dibuka oleh Rektor Universitas Pamulang Dr. E Nurzaman AM,. MM,. M.Si.

Nurzaman mengatakan, mahasiswa harus mulai mencari tahu informasi yang berkaitan dengan pilkada dan arah pembangunan Provinsi Banten khususnya sebagai mahasiswa FISIP harus mulai peduli dengan politik.

Memasuki sesi paparan, pembicara pertama Misbah Hasan membawakan topik Pilkada dan Arah Pembangunan Provinsi Banten.

Ia menjelaskan makna, tujuan, dan besarnya anggaran yang dikeluarkan untuk melaksanakan Pilkada.

Dia selanjutnya membahas tentang kebijakan anggaran mulai dari mekanisme perencanaan, penganggaran, dan distribusi anggaran.

Pembicara kedua Yusa’ Farchan dengan topik Peta Elektoral Pilkada dan Arah Pembangunan Provinsi Banten.

Ia menjelaskan, perjalanan pemilihan kepala daerah yang telah terlaksana 3 kali dari 2006-2017 dan corak politik lokal Banten.

Baca artikel Bantenraya.co.id lainnya di Google News
 
1 2Laman berikutnya

Related Articles

Back to top button