Menjadi Salah Satu Oleh-Oleh Jemaah Haji, Ini 4 Fakta Air Zamzam

20230524 152231
Penampakan sumur zamzam (sumber foto: akun twitter @Greschinov).

BANTENRAYA.CO.ID – Air zamzam menjadi salah satu oleh-oleh yang biasa di bawah jemaah haji ketika pulang ke tanah air.

Air zamzam selain menjadi penghilang dahaga juga memiliki segudang manfaat, sehingga tidak heran jemaah haji yang pulang membawa air zamzam.

Berikut ini 4 fakta air zamzam dikutip Bantenraya.co.id dari pemilik akun twitter @Greschinov, Rabu 24 Mei 2023.

Bacaan Lainnya

BACA JUGA: 15 Ucapan Selamat Menunaikan Ibadah Haji, Penuh Doa dan Harapan Agar jadi Haji Mabrur dan Mabruroh

1. Air zamzam mengandung berbagai mineral penting yang dibutuhkan tubuh.
Selain rasanya yang khas, Air zamzam mengandung sodium, kalsium, magnesium, potassium, dan berbagai zat yang dibutuhkan tubuh.

2. Tidak heran, air zamzam disebut sebagai sumur berkah. Setiap detiknya, sumur zamzam menghasilkan air sebesar 11.5-18.5 liter.

Sangat melimpah untuk ukuran lokasi yang berada di tengah gurun pasir Arab yang tandus.

3. Secara geologi, sumur zamzam berada pada cekungan wadi Ibrahim, di mana air-air melewati lapisan aluvium dan masuk ke area bawah tanah di sekitar Kakbah.

BACA JUGA: Walikota Syafrudin Lepas Jemaah Haji Kota Serang Kloter Pertama

Meski banyaknya jamaah haji, tetapi air zamzam selalu cukup untuk memenuhi dahaga para jamaah.

4. Air zamzam berasal dari sumur Zamzam. Terletak sekitar 21 meter di sebelah timur Ka’bah.

Jika melihat tanda seperti ini di mataf, itu dulunya adalah bekas mulut sumur Zamzam berada.

BACA JUGA: Kloter Pertama 393 Jemaah Haji Kota Serang Diberangkatkan Dini Hari Ini

Saat ini posisi sumur zamzam masih di tempat yang sama, hanya saja berada di lantai bawah tanah.

Tidak lagi pakai sumur biasa, tapi sudah pakai mesin dan otomatis disalurkan ke tempat penampung.***

Pos terkait