Polling Kandidat Calon Gubernur Banten Pilihan Rakyat, Pilih dan Simak Profil Uniknya!

pilgub banten

5. Iti Octavia Jayabaya, Sosok Cerdas yang Keluarkan Lebak dari Daerah Tertinggal

Iti Octavia JayabayaIti Octavia Jayabaya lahir 4 Oktober 1978. Iti adalah seorang politisi Partai Demokrat yang saat ini menjabat Bupati Lebak selama dua periode berturut-turut sejak 2014, dan berpasangan dengan Wakil Bupati Ade Sumardi dari PDI Perjuangan. Iti merupakan bupati perempuan pertama dalam sejarah Kabupaten Lebak dan juga merupakan anak dari Bupati Lebak sebelumnya, Mulyadi Jayabaya.

Iti pernah bersekolah di SDN 1 Cipadang, Cileles, kemudian SMPN 3 Pandeglang lalu pindah SMPN 4 Rangkasbitung, dan melanjutkan ke MA Washilaltul Falah di Rangkasbitung hingga menempuh pendidikan tinggi di Universitas Jayabaya di mana dirinya aktif di HMI.

Iti menempuh pendidikan terakhir untuk meraih gelar S2 di Pascasarjana Fakultas Ekonomi Universitas Trisakti dan lulus pada tahun 2005.
Iti kini menjabat Ketua DPD Partai Demokrat Provinsi Banten.

Bacaan Lainnya

Iti sebelumnya juga pernah menjadi anggota DPR-RI periode 2009-2014. Ia berasal dari daerah pemilihan Banten I meliputi wilayah Kabupaten Lebak dan Pandeglang. Sebagai wakil rakyat, Iti bertugas di Komisi XI dan Badan Anggaran DPR RI. Iti dianggap berhasil mengeluarkan Lebak dari statusnya sebagai daerah tertinggal pada 2019. Selain itu, Ia juga memperoleh penghargaan bupati terbaik di Asia pada ajang Asia Global Award 2019.

Pos terkait