Profil dan Biodata Megawati Hangestri Pertiwi Atlet Voli Berhijab yang Jadi MVP di Liga Korea

Megawati Hangestri Pertiwi
Berikut ini profil Megawati Hangestri Pertiwi atlet timnas voli yang mendapatkan penghargaan MVP di Liga Korea. (Intagram @megawatihangestrip)

BANTENRAYA.CO.ID – Simak informasi profil Megawati Hangestri Pertiwi atlet voli yang jadi MVP Liga Korea.

Megawati Hangestri Pertiwi tengah menjadi buah bibir para pecinta olahraga voli di tanah air.

Atlet Timnas Voli Indonesia, Megawati Hangestri Pertiwi menjadi pemain terbaik atau most valuable player (MVP) di Liga voli Korea Selatan.

Bacaan Lainnya

Baca Juga: Aplikasi Penghasil Uang Jadiduit bisa Menjadi Cuan Dalam Sehari dengan Menyelesaikan Misi-misi

Megawati yang saat ini memperkuat Daejeon ChengKwanJang Red Spakrs, berhasil bermain apik dan mengantarkan kemenangan untuk Hwangseong IBK Altos.

Dalam pertandingan yang digelar Selasa, 17 Oktober 2023, Megawati menjadi salah satu pemain yang tampil bagus di Red Sparks.

Mega berhasil mengemas 12 poin,dari 2 ace serve dan 3 blok, dan lewat spike dengan persentase 47 persen sukses.

Baca Juga: Akses Jalan Wisata Banten Lama Tahunan Rusak Hingga Kini Belum Diperbaiki

Tentunya prestasi Megawati diajang turnamen voli tersebut mengharumkan nama negara.

Untuk yang penasaran dengan profil dari Megawati berikut ulasannya secara lengkap.

Megawati Hangestri, seorang atlet bola voli berbakat, memulai perjalanan kariernya pada usia yang sangat muda, saat ia baru berusia 14 tahun.

Baca Juga: Baca Doa Penyesalan atau Istighfar Nabi Adam Ini, Insya Allah Bisa Jadi Obat Paling Mujarab

Bakatnya yang menonjol memperkenalkannya kepada dunia bola voli Indonesia sebagai pemain muda yang potensial.

Pada tahun 2015, Megawati bergabung dengan tim Surabaya Bank Jatim dalam kompetisi Livoli Divisi Utama.

Keberhasilannya di sana membawanya melangkah lebih jauh dalam dunia bola voli.

Baca Juga: Inilah cara Menghasilkan Uang dari Aplikasi Fizzo Novel dengan Aman dan Terpercaya

Prestasi Megawati tidak hanya terbatas di level nasional. Pada tahun 2015, dia juga menjadi bagian dari tim Jakarta Pertamina Fastron dalam kompetisi Proliga.

Keterampilan dan dedikasinya membawanya meraih tempat di tim utama, memperkuat posisinya sebagai salah satu pemain bola voli paling menonjol di Indonesia.

Pada tahun 2017, Megawati memutuskan untuk mengejar pendidikan tinggi dan mendaftar di Universitas Kahuripan Kediri, di mana dia menyelesaikan gelar sarjana dalam program studi Manajemen pada tahun 2020.

Baca Juga: Sosok Albert Neilsen Iskandar Esports Mobile Legends, Berikut Profil dan Biodata

Meskipun mengejar pendidikan, semangatnya dalam bola voli tetap tidak padam.

Perjalanan internasional Megawati dimulai pada tahun 2018 ketika dia menjadi bagian dari tim nasional Indonesia yang berlaga dalam Grand Prix ASEAN.

Keikutsertaannya dalam kompetisi ini membawanya mendapatkan pengalaman berharga dan meningkatkan keterampilannya di kancah internasional.

Baca Juga: SUDAH TAYANG! Inilah Sinopsis Film Janin Iblis Neraka, Pasutri yang Diganggu Hantu

Selain itu, Megawati juga menjajal keberuntungan di luar negeri dengan bermain untuk klub Thailand Supreme Chonburi-E.Tech dalam Liga Bola Voli Putri Thailand.

Pengalamannya di Thailand tidak hanya mengasah kemampuannya sebagai atlet, tetapi juga memperluas wawasan dan pemahamannya tentang permainan bola voli di tingkat internasional.

Setelah petualangan di Thailand, Megawati melangkah lebih jauh ke tim bola voli Vietnam setelah menyelesaikan kompetisi Proliga 2022 di Indonesia.

Baca Juga: 6 Doa Penenang Hati dan Pikiran, Dibaca saat Merasa Gelisah atau Cemas

Keputusannya untuk bergabung dengan klub Vietnam menunjukkan tekadnya untuk terus mengembangkan keterampilan dan meraih prestasi di luar negeri.

Tidak berhenti di situ, Megawati Hangestri melanjutkan perjalanan kariernya dengan mendaftar ke klub bola voli ternama di Korea Selatan, Daejeon KGC, pada tahun 2023.

Profil dan Biodata Megawati Hangestri Pertiwi

Baca Juga: Kumpulan Doa Agar Mantan atau Kekasih Rindu dengan Kita Setengah Mati, Dijamin Paling Manjur dan Ampuh

Nama Lengkap : Megawati Hangestri Pertiwi

Tempat Lahir : Jember, Jawa Timur, Indonesia

Tanggal Lahir : 20 September 1999

Baca Juga: Harga Cabai Rawit Merah di Pasar Induk Rau Kota Serang Tembus Rp 60 Ribu Per Kilogram

Tinggi Badan : 185 cm

Berat Badan : 65 kg

Akun Instagram : @megawatihangestrip.***

Pos terkait