Profil Donna Wisnu Wardhana Pemeran Otang di Preman Pensiun 8 Lengkap Hingga Akun Instagram

Otang
Karakter Otang di Preman Pensiun 8 diperankan oleh Donna Wisnu Wardhana dan berikut adalah profil darinya. (RCTI+)

BANTENRAYA.CO.ID – Sebagai penggemar Preman Pensiun 8, nama karakter Otang pasti sudah tak asing lagi yang diperankan oleh Donna Wisnu Wardhana.

Sebelum di Preman Pensiun 8, Donna Wisnu Wardhana sudah berperan sebagai Otang sejak penayangan Preman Pensiun 4.

Lantas bagaiman profil Donna Wisnu Wardhana yang kini kembali bermain di Preman Pensiun 8, simak artikel ini hingga tuntas.

Bacaan Lainnya

BACA JUGA: Lebaran 2023 Berapa Hari Lagi? Muhammadiyah dan BRIN Punya Jawabannya, Yuks Disimak

Seperti yang sudah disinggung di atas jika karakter Otang sendiri baru muncul pada penayangan Preman Pensiun 4.

Saat itu, Willy yang mengajak Jack dan Otang untuk menangkap seorangf penipu jual beli tanah atas perintah Silvia.

Willy mau tidak mau harus mengikuti perintah tersebut lantaran Ia terbelit hutang ke Silvia atas perintah Bubun yang ingin membeli sebuah motor.

BACA JUGA: Saling Lapor, Kasus Penganiyaan Sopir DPRD Kota Tangerang dan Pengusaha Properti Dihentikan Kejati Banten

Singkat cerita, Willy, Jack dan Otang akhirnya bisa meringkus penipu tersebut dan menyekapnya di terminal dan mengambil kembali apa yang tersebut dirampasnya.

Setelah tugas itu rampung, Otang dan Jack yang tak memiliki pekerjaan akhirnya menjadi calo angkot di terminal.

Keduanya bisa langsung bekerja lantaran saat itu Willy memang sedang menjadi bos di terminal sepeninggal Bubun yang masuk penjara dan Cecep yang dipaksa keluar oleh Kang Mus.

BACA JUGA: PALING SIP! Ini 10 Link Twibbon Hari Jadi Kabupaten Pandeglang Ke 149, Siapkan Foto Terbaik Anda

Di Preman Pensiun 5, Otang dan Jack terpaksa keluar dari terminal sekembalinya Bubun ke sana setelah bebas dari penjara.

Untuk menyambung hidup, Otang dan Jack akhirnya menjadi tukang parkir di tempat Aos salah satu mantan calon anglota di terminal mangkal.

Meski demikian, Otang dan Jack tak lama menjadi tukang parkir lantaran adanya gangguan dari Bang Edi yang ingin menguasai bisnis di sana dan mendorong keduanya kembali ke terminal pada Preman Pensiun 6 dan 7.

BACA JUGA: Nagita Slavina Mulai Cicil Pindahan ke Rumah Mewahnya Senilai Rp 85 Miliar

Di terminal, Otang adalah salah satu personel yang memiliki pendirian cukup kuat. Ia menjadi salah satu orang yang kontra dengan Toni yang saat itu kembali menjadi bos.

Otang juga yang bahkan dengan berani memberi Toni salam olahraga lantaran ketahuan menyuruh seorang penjambret untuk mengambil paksa HP-nya.

Dan kini di Preman Pensiun 8, Otang mulai menunjukkan sisi kepemimpinannya dimana setiap keputusan selalu melibatkannya.

Ia juga yang menjadi motor penggerak jika ada suatu kondisi yang mengharuskan mengambil suatu keputusan.

BACA JUGA: Jadwal Imsakiyah 10 Ramadhan 1 April 2023: Khusus Wilayah Kota Serang  Hingga Cilegon

Untuk mengenal karakter Otang yang diperankan Donna Wisnu Wardhana, berikut Bantenraya.co.id sajikan profil singkat darinya dikutip dari berbagai sumber.

Biodata Donna Wisnu Wardhana

Otang
Biodata dari Donna Wisnu Wardhana pemeran Otang di Preman Pensiun 8. (Instagram @adonnnnnnnn)

Nama : Donna Wisnu Wardhana

Nama lain : Adon, Otang

Baca Juga: Update Kasus Ferdy Sambo, Jadwal Lengkap Sidang Lanjutan di PN Jakarta Selatan Pekan Depan

Asal : Bandung

Pekerjaan: Artis, pengusaha

Sinetron : Preman Pensiun (sejak season 4)

Akun Instagram : @adonnnnnnnn

Demikian tadi profil singkat dari Donna Wisnu Wardhana pemeran Otang di Preman Pensiun 8 lengkap hingga akun Instagram dari sang aktor bertato.

Saat ini Preman Pensiun 8 menjadi salah satu sinetron andalan RCTI yang tayang setiap hari pukul 03.45 WIB dan tayangan ulangnya pada pukul 17.15 WIB.

Saksikan aksi Otang dan kawan-kawan dalam upayanya mempertahankan terminal dari Bang Edi yang terus menebar teror. ***

Pos terkait