Siapa Alwi Johan, Seleb TikTok yang Bikin Konten Makan Nasi Padang di Bioskop? Ternyata Akui Benci Pelajaran Bahasa Indonesia

Alwi Johan
Kenali sosok Alwi Johan, seleb TikTok yang bikin konten makan nasi padang di bioskop. (TikTok/@alwijo.bless)

BANTENRAYA.CO.ID – Nama Alwi Johan kini sedang menjadi sorotan di media sosial.

Hal ini lantaran konten Alwi Johan yang dinilai kurang mendidik.

Melalui akun TikTok pribadinya @alwijo.bless, Alwi Johan sengaja bikin konten makan nasi padang di bioskop.

Bacaan Lainnya

BACA JUGA: Pemerintah Kecamatan Pulomerak Kota Cilegon Assessment Masalah Kekeringan, Ini Penanganan Jangka Panjang

Dalam akun TikTok miliknya, tampak Alwi Johan begitu bangga bisa membuat konten makan nasi padang di bioskop.

Saat masuk bioskop, Alwi Johan menyembunyikan nasi padang itu di dalam tasnya.

Hal ini membuatnya bisa lolos dari pemeriksaan security bioskop.

BACA JUGA: GRATIS! Link Nonton Anime One Piece Episode 1076 Sub Indo, Bukan di Samehadaku, Otakudesu dan Anoboy

“Pemula (menunjuk pada air minum pengunjung yang dilarang dibawa). Profesional (menunjuk pada nasi padang yang dibawanya),” kata Alwi Johan, dikutip Bantenraya.co.id melalui akun TikTok miliknya @alwijo.bless, pada Sabtu 16 September 2023.

Kemudian, setelah memesan tiket film yang ingin ia tonton, Alwi juga bisa masuk ke dalam studio bioskop.

“Deg-degan, langsung masuk. Njir berhasil,” ujar Alwi dengan senyum bangga.

BACA JUGA: 17 Ucapan Selamat Hari Perhubungan Nasional 2023, Singkat dan Penuh Inspirasi untuk Dibagikan ke Sosmed

Setelah di dalam studio bioskop, Alwi langsung membuka bungkusan nasi padang dan memakannya dengan lahap.

“Baunya nyebar di bioskop. Nyam-nyam. Dilihatin banyak orang,” ungkapnya.

Ia mengakui tidak masalah dilihatin orang banyak dan dianggap “orang gila”.

BACA JUGA: Gegara Korsleting Listrik, 7 Warung di Pantai Florida Cinangka Ludes Terbakar

Selesai menonton film dan mempertunjukkan aksi beraninya itu, Alwi membuang bungkusan nasi padang itu ke tempat sampah.

Konten makan nasi padang di bioskop itu membuat Alwi menerima hujatan dari warganet.

“Viral dulu, nangis nangis kemudian,” tulis akun X @suckursouls.

BACA JUGA: The Acacia Hotel Anyer Gelar Street Food Festival, Kolaborasikan Menu Hotel dan Tradisional

“Tidak untuk ditiru ya ges yaaaa,” kata akun X @txtanakbioskop.

“terima kasih telah memberi contoh nyata, bahwa viral saja tidak cukup, anda juga harus membawa otak saat keluar rumah,” tutur akun X @Julianmj_.

“Banned aja dia masuk bioskop, udah jelas ada larangan ini malah makan dan bikin konten juga,” tandas akun X @User00126.

BACA JUGA: 15 Ucapan Selamat Hari Palang Merah Nasional 2023, Inspiratif dan Penuh Makna Cocok Dibagikan di Medsos

Profil Alwi Johan

Nama aslinya adalah Alwi Joahan Yogatama, sebagaimana yang tertulis dalam akun Linkedin miliknya.

Alwi merupakan pria asal Temanggung, Jawa Tengah, menamatkan pendidikan di Universitas Padjadjaran.

BACA JUGA: Download Gratis! 14 Link Twibbon Hari Jadi Kabupaten Kebumen ke-394 Tahun 2023, Yuk Pasang di Medsos

Ia pernah bekerja di stasiun televisi daerah yakni Temanggung TV sebagai Television Writer sejak Januari-April 2021.

Lalu, ia pernah menjadi finalis Duta Muda Cleo pada 2023.

Di Linkedin miliknya, ia mengakui paling benci pelajaran Bahasa Indonesia karena sering remedial saat ujian.

BACA JUGA: Seorang Pedagang di Makassar Menjadi Korban Tabrak Lari Pengemudi Mobil, Hingga Gerobaknya Hancur: Begini Nasibnya Sekarang!

Kini ia aktif membuat konten yang diunggahnya di akun TikTok @alwijo.bless.***

Pos terkait