BANTENRAYA.CO.ID – Arema FC harus mengakhiri perjalanan di Liga 1 musim 2022-2023 dengan menelan kekalahan dari Bhayangkara FC.
Arema FC kalah dari Bhayangkara FC dengan skor cukup telak 0-3 pada laga pamungkas Liga 1 di Stadion Olahraga PTIK, JUmat 14 April 2023 malam.
Kekalahan ini membuat Arema FC harus mengubur mimpinya untuk bisa finis di 10 besar klasemen akhir Liga 1 musim 2022-2023.
BACA JUGA: Langkah dan Cara Mudah Membuat Video TikTok, Dijamin Banyak Like
Jalannya Laga Arema vs Bhayangkara FC
Sejatinya laga tersebut diwarnai saling jual beli serangan oleh kedua tim, namun buruknya penyelesaian akhir masing-masing tim membuat skor hingga turun minum imbang 0-0 tanpa ada gol.
Barulah di babak kedua tim Bhayangkara FC asuhan Agus Sugeng Riyanto mulai beringas dan memberikan serangan mematikan.
Mereka memborbardir lini pertahanan tuan rumah Arema yang digalang Bagas Adi cs. Alhasil 3 gol tercipta dari Bhayangkara FC di babak kedua oleh pemainnya.
Gol pertama dilesakkan oleh salah satu pemain asingnya, Matias Mier di menit 51.
Untuk gol kedua berhasil dilesakkan oleh pemain lokalnya yang bernama Sani Rizki Fauzi di menit 63.
Gol tambahan yang ketiga berhasil diciptakan oleh Ahmad Najem di menit 82.
Tim tuan rumah, Arema FC bukannya tanpa peluang, Singo Edan memiliki beberapa peluang gol.
Akan tetapi buruknya penyelesaian dari lini penyerangan membuat usaha itu sia sia.
Hingga peluit panjang ditiupkan wasit, skor 0-3 untuk keunggulan Bhayangkara FC tidak berubah.
Dengan hasil itu kini anak asuh Joko Susilo, Arema FC finish di posisi 12 klasemen akhir Liga 1 2022-2023 dengan poin 42 dari 34 laga yang sudah dilakoni.
Sedangkan bagi tim tamu, Bhayangkara FC berhasil menutup musim dengan bertengger di posisi 6.
BACA JUGA: Preman Pensiun 8 Segera Tamat, Aris Nurgraha Jawab Kemungkinan Lanjut ke Season 9
Mereka menggeser posisi Madura United yang kini berada dibawahnya dengan hanya selisih produktifitas gol.
The Guardian berhasil mengumpulkan poin 51 dari 34 laga yang sudah dimainkan.***