Dinkes Targetkan 100 Persen, Baru 4 Ribu Anak di Lebak Dapatkan Imunisasi 

IMG 20230518 202547
Susana saat orang tua mendaftarkan anaknya untuk di Imunisasi, di Puskesmas Maja, Kamis 15 Mei 2023. (Istimewa)

BANTENRAYA.CO.ID- Dinas Kesehatan (Dinkes) Lebak menargetkan capaian imunisasi anak 100 persen. Namun kini, baru 24 persen anak di Lebak menerima imunisasi. Dengan jumlah 4.741 anak di triwulan pertama. Hal itu disampaikan Kasi Imunisasi, Surveilans dan Krisis Dinkes Lebak TB Mulyawan.

“Untuk capaian di bulan ini baru empat ribu lebih anak di Lebak menerima Imunisasi dasar lengkap, kalau untuk target yakni 22.068 anak,” kata dia kepada Bantenraya.co.id, Kamis 18 Mei 2023.

Ia mengungkapkan, tahapan Imunisasi lengkap kepada anak meliputi polio, DPT-HB-Hib, PCV (Pnemococcal Conjugate Vaccine), IPV alias imunisasi polio suntik dan MR (Measles and Rubela).

Bacaan Lainnya

“Imunisasi diberikan kepada anak dari usia 9 sampai 59 bulan. Di caturwulan pertama, prospeknya sudah bagus, kami harap 100 persen bisa tercapai pada akhir tahun,” ungkap Mulyawan.

BACA JUGA : Miris Anak di Lebak Mengemis Untuk Bayar Kontrakan 

Mulyawan menuturkan, pekan imunisasi dunia sudah dimulai sejak tanggal 4 sampai 10 Mei 2023. Maka dari itu, dalam pekan Imunisasi selalu mengupayakan agar target Imunisasi tercapai.

“Kami terus mengupayakan agar target di tahun 2023 tercapai,” tuturnya.

Ia menjelaskan, pemberian Imunisasi lengkap berguna untuk memberi perlindungan menyeluruh terhadap penyakit- penyakit yang berbahaya.

“Dengan memberikan lmunisasi kepada anak sesuai jadwal, tubuh anak dirangsang untuk memliki kekebalan sehingga tubuhnya mampu bertahan melawan serangan penyakit berbahaya,” jelas Mulyawan.

Ia berharap, kesadaran masyarakat untuk membawa anak-anaknya ke fasilitas kesehatan di wilayah masing-masing agar mendapatkan imunisasi secara lengkap.

“Imunisasi MR sebagai upaya dalam mencegah penyakit campak dan rubella. Sementara vaksin DPT-HB-Hib diberikan untuk melindungi dari pertusis dan tetanus. Sedangkan polio (IPV dan OPV) diberikan untuk mencegah terjadinya penyakit poliomyelitis atau polio,” tungkasnya.

BACA JUGA : Penomena El Nino, BPBD Prediksi 18 Desa di Lebak Berpotensi Alami Kekeringan  dan Krisis Air Bersih 

Sementara itu, Kepala Dinkes Lebak Triyatno Supiono menyampaikan, pihaknya terus mengejar target capaian imunisasi lengkap melalui berbagai kegiatan.

“Imunisasi lengkap berguna untuk melindungi secara menyeluruh terhadap penyakit-penyakit berbahaya. Jadi untuk seluruh orang tua di Lebak tolong bawa anaknya ke puskemas di wilayahnya untuk di Imunisasi,” ujar dia.***

Pos terkait