BANTENRAYA.CO.ID – Jika cita-citamu menjadi seorang Dokter, maka artikel ini sangat cocok untuk Kamu baca karena berisi total biaya kuliah kedokteran sampai lulus di universitas ternama.
Menjadi seorang Dokter tentu memerlukan biaya pendidikan yang cukup besar, namun disini akan dikupas tuntas total biaya kuliah kedokteran sampai lulus.
Jika ingin mengambil jurusan kedokteran, ada baiknya kamu mengetahui terlebih dahulu total biaya kuliah kedokteran sampai lulus di universitas ternama.
Sebelum menjadi seorang Dokter, tentu harus melalui beberapa tahapan yang wajib kamu lewati, yaitu:
1. Lulus SMA Jurusan IPA
Sebelum kuliah kedokteran, kamu harus lulusan dari SMA jurusan IPA atau SMK Kesehatan. Selain jurusan ini kamu tidak bisa mendaftarkan kuliah kedokteran.
2. Kuliah S1 Kedokteran
BACA JUGA: Biaya Kuliah Kedokteran di Berbagai Universitas Ternama di Indonesia
Kuliah kedokteran ini wajib kamu tempuh ketika ingin menjadi seorang dokter. Nah jika kamu lulus akan mendapatkan gelar S.Ked atau Sarjana Kedokteran.
3. Program Profesi Dokter
Program profesi Dokter atau biasa dikenal sebagai koas adalah yang bertujuan untuk mempelajari kasus yang ada sesuai dengan pada Standar Kompetensi Dokter Indonesia (SKDI).
Hal ini tentu untuk memastikan kamu telah menguasai kompetensi yang diharapkan, kamu akan diuji dengan beberapa metode ujian seperti mini clinical evaluation exercise (mini-CEX), OSCE, CBT, dan sebagainya.
BACA JUGA: Jurusan Kuliah yang Banyak Peluang Kerja serta Gaji yang Tinggi dan Masa Depan yang Menjanjikan
4. Ujian kompetensi (Sertifikasi)
Tahap selanjutnya adalah Kamu harus melewati ujian kompetensi bersertifikat terlebih dahulu, nah setelah lulus kamu lulus ujian kompetensi ini, baru kamu akan mengucap sumpah profesi dokter dalam upacara wisuda.
Dengan demikian, kamu telah resmi menyandang gelar dokter (dr) di depan namamu.
5. Internship
Walaupun kamu sudah menyatakan sumpah dan mendapatkan gelar dr. kamu belum diizinkan untuk praktik sebagai dokter.
Kamu perlu mendapatkan STR (Surat Tanda Registrasi) terlebih dahulu dan harus melalukan tahapan intership yang biasanya dilakukan selama 1 tahun.
6. Praktik
Tahap selanjutnya adalah praktik.
BACA JUGA: Berapa Besaran Biaya Kuliah di Universitas Brawijaya Tahun Ajaran 2023-2024?
7. Pendidikan spesialis
Jika kamu ingin melanjutkan kuliah ke spesialis.
Memang total biaya ini mungkin tidak akan sama saat kamu masuk kuliah nanti, mungkin akan ada beberapa berbedaan, namun setidaknya kamu memiliki perkiraan biaya yang akan kamu keluarkan.
Lantas berapa perkiraan total biaya kuliah kedokteran sampai lulus di universitas ternama?
Berikut ini biaya kuliah kedokteran sampai lulus di beberapa universitas ternama.
1. Universitas Indonesia
Universitas Indonesia menjadi salah satu kampus favorit karena UI adalah salah satu Universitas terbaik di Indonesia.
Tarif Uang Kuliah Tunggal (UKT) di kampus ini disesuaikan dengan BOP (Badan Operasional Pendidikan) yang terdiri dari dua jenis yaitu: BOP-B dan BOP-P.
Melansir dari beberapa sumber bahwa kuliah kedokteran dengan BOP-B di Universitas Indonesia yaitu:
BACA JUGA: 7 Kelebihan Jurusan PGSD dan Prospek Kerjanya yang Wajib Kamu Ketahui!
- Ilmu Kedokteran reguler Rp 17,5 juta dan uang pangkal Rp25 juta.
- Ilmu Gizi reguler Rp15 juta dan uang pangkal Rp22,5 juta
- Ilmu Biomedik reguler Rp15 juta dan uang pangkal Rp20 juta.
Biaya kuliah yang dikeluarkan persemesternya adalah Rp7,5 juta (asumsi UKT di kelas 6) dan umumnya kuliah kedokteran adalah 5-6 tahun dan sudah terbasuk koas.
Maka dana yang diperluakan yaitu Rp7,5 juta x 12 semester yaitu 90 juta.
BACA JUGA: Biaya Kuliah Universitas Sebelas Maret Terlengkap dan Terbaru 2023 serta Jurusannya!
2. Universitas Padjadjaran
Untuk masuk ke Unpad bisa melalui SNMPTN atau SBMPTN dengan perkiraan biaya sebagai berikut:
- Kelompok 1 : Rp500 ribu
- kelompok 2 : Rp1 juta
- Kelompok 3 : Rp 2,5 juta
- Kelompok 4 :Rp12 juta
- Kelompok 5 : Rp15 juta
BACA JUGA: Biaya Kuliah di Unpad Tahun 2023-2024 Yang Harus Diketahui Oleh Setiap Calon Maba
Peerkiraan biaya sampai lulus di Unpad yaitu : Rp15 juta x 12 semester yaitu 180 juta.
Namun, jika masuk melalui jalur mandiri akan lebih mahal dengan biaya UKT tertinggi dan Dana Pengembangan sebesar Rp250 juta.
Jadi, dana yang perlu dipersiapkan adalah Rp180 juta + Rp250 juta = Rp430 juta.
BACA JUGA: Biaya Kuliah Psikologi di Universitas Terbaik Indonesia Tahun 2023-2024
3. Universitas Gadja Mada
UGM adalah salah satu universitas tertua dan favorit di Indonesia.
Biaya yang dikeluarkan bila kuliah di UGM melalui SNMPTN atau SBMPTN yaitu:
- Kelompok 1 : Rp500 ribu
- Kelompok 2 :Rp1 juta
- Kelompok 3 :Rp7,250 ribu
- Kelompok 4 : Rp10,875 ribu
- Kelompok 5 : Rp 14,5 juta
- Kelompok 6 : Rp18,125 juta
- Kelompok 7 : Rp22,5 juta
- Kelompok 8 : Rp26 juta
BACA JUGA: Segini Besaran Biaya Kuliah UNJ Terbaru 2023 Untuk Semua Program Studi
Jadi total biaya yang dikeluarkan adalah Rp26 juta x 12 semester = Rp312 juta.
Nah itulah total biaya kuliah kedokteran sampai lulus di Universitas Ternama di Indonesia yang bisa kamu jadikan estimasi biaya kuliah.***