BANTENRAYA.CO.ID – 3 Resep Olahan Mie Kuning ini sangat mudah dan cepat kamu tiru di rumah yang pastinya rasa sangat nikmat dan lezat.
Jika kamu bosan memasak Mie Kuning yang gitu-gitu aja, maka 3 resep Olahan Mie Kuning ini bisa kamu jadikan referensi memasak Mie Kuning yang enak.
Kamu perlu tahu bahwa Olahan Mie Kuning bisa dikreasikan semenarik mungkin agar tidak bosan.
BACA JUGA: 4 Resep Camilan dari Kulit Lumpia Simpel dan Praktis, Rasanya Super Nikmat dan Lezat!
Untuk itu, kamu perlu membaca artikel ini sampai dengan selesai untuk mengetahui kreasi memasak Olahan Mie Kuning.
Mie Kuning merupakan makanan pokok alternatif yang digemari oleh masyarakat Indonesia.
Mie Kuning adalah olahan dari tepung dan telur yang merupakan sumber karbohidrat dan serat yang baik untuk tubuh.
BACA JUGA: 3 Resep Makanan Olahan Kangkung yang Lezat dan Bergizi Tinggi, Auto Goyang Lidah!
Akan tetapi, mengonsumsi Mie Kuning tidak diperbolehkan berlebihan karena kandungan karbohidrat dalam Mie Kuning kurang baik untuk tubuh kita.
Menikmati Mie Kuning memang sangat nikmat disegala kondisi baik sedang punya uang maupun tidak.
Untuk itu, mari kita simak artikel ini dengan cermat.
BACA JUGA: 3 Resep Olahan Telur Agar Tidak Bosan, Dijamin Enak dan Bikin Nagih!
Berikut ini 3 resep Olahan Mie Kuning yang sangat nikmat dan lezat.
1. Mie Tek-Tek
Untuk membuat diperlukan bahan-bahan berikut:
1. Bumbu halus:
- 4 siung bawang merah
- 3 siung bawang putih
- 3 cabe merah keriting
- 7 cabe rawit
- 3 kemiri sangrai
- 1 sdt merica
2. Bahan lainnya:
- 1 bungkus mie urai-rebus 0.5 matang, sisihkan
- 800 ml air
- 100 gr ayam fillet-potong kecil
- 1 butir telur, kocok
- 7 buah bakso-potong 2
- 1 genggam sawi hijau
- 1 genggam kol
- 1 sdm kucai
- 1 buah tomat
- 1 sdm kecap
- 2 sdm saos sambal
Untuk cara membuatnya yaitu:
1. Tumis bumbu halus hingga harum.
2. Kemudian masukan ayam lalu masak hingga berubah warna.
3. Masukan air lalu masak hingga mendidih.
BACA JUGA: AJAIB! 5 Hotel Terbaik di Lhokseumawe, Aceh Lokasi Strategis dan Fasilitas Super Mewah!
4. Tambahkan bakso dan tuang telur kocok.
5. Beri garam, kaldu bubuk sesuai seleramu.
6. Kemudian, tambahkan kecap dan saos sambal lalu masukan sawi, kol, kucai dan tomat.
7. Lalu masukan mie dan aduk hingga matang dan rata.
8. Siap disajikan.
2. Mie Ongklok Khas Wonosobo
Bahan-bahan yang diperlukan adalah:
- 200 gr mie kuning yang sudah direbus sebentar dan ditiriskan.
- 1 sdm tepung maizena lalu larutkan dengan air
- 2 sdm kecap manis
- 1 sdm saus tiram
- 50 gram kol yang sudah direbus sebentar
- 500 ml air kaldu
- 2 batang daun bawang yang sudah diiris tipis
- Minyak goreng secukupnya
BACA JUGA: 6 Rekomendasi Hotel Honeymoon Murah di Medan Harga Mulai Rp100 Ribuan, Nuasa Kamar Romantis!
Bumbu halus:
- 1 sdm ebi kering
- 1/4 sdt merica bubuk
- 3 siung bawang merah
- 3 siung bawang putih
- Garam dan gula secukupnya
Pelengkap:
- Bawang goreng
- Telur rebus
- Daun bawang
- Jeruk nipis
BACA JUGA: 6 Merk Kue Kering Lebaran Ter Enak, Nomor 5 Dijamin Bikin Nagih
Cara membuatnya:
1. Tumis bumbu halus hingga harum kemudian masukkan saus tiram dan kecap manis lalu aduk hingga rata.
2. Selanjutnya, tuang kaldu dan masak hingga mendidih.
3. Tambahkan gula, garam secukupnya dan tuang larutan maizena lalu aduk hingga mengental.
BACA JUGA: Warga Suku Baduy Nongkrong di Gedung Negara Banten Saat Seba Baduy
4. Tata mie dan kol di mangkuk kemudian tuang dengan kuah kaldu dan taburi dengan daun bawang dan bawang goreng.
5. Mie ongklok khas Wonosobo siap dihidangkan.
3. Dadar Mie
BACA JUGA: 4 Paket Open Trip Murah Wisata Alam Asli di Banten, Segini Harganya…
Bahan-bahan yang diperlukan:
- 200 gr mie kuning
- 1 buah wortel yang diparut kasar
- 2 batang daun bawang lalu iris
- 15 bh cabe rawit iris
- 100 gr ayam fillet, rebus cincang
- 1 sdm bawang putih bubuk
- 1/2 sdt lebih garam atau sesuai selera
- 1/2 sdt gula atau sesuai selera
- 1/2 sdt penyedap jamur atau esuai selere
- 1 sdm fibercreme
- 5 butir telur uk besar, kocok
- Sedikit merica bubuk
- Minyak Goreng secukupnya
BACA JUGA: 10 Rekomendasi Wisata Pantai Anyer Paling Bagus, Cocok Untuk Libur Lebaran
Cara membuatnya:
1. Remas dan rebus mie dengan air secukupnya hingga matang lalu tiriskan.
2. Campurkan mie dengan semua bahan lainnya kecuali minyak goreng, lalu aduk rata dan koreksi rasa.
BACA JUGA: Keren Parah!!! Tempat Wisata Romantis Di Padang Bikin Betah Gak Mau Pulang
3. Panaskan minyak, kemudian tuang adonan mie per 2 sdm atau sesuai selera lalu goreng hingga matang.
4. Sajikan bersama saos sambal atau saos tomat dan bisa kamu nikmati bersama keluarga. ***