BANTENRAYA.CO.ID – Makanan berserat merupakan makanan yang tidak bisa dicerna ataupun diserap oleh tubuh sepenuhnya.
Karena itulah, makanan berserat akan sedikit sekali menghasilkan energi atau kalori bagi tubuh, tetapi tetap bermanfaat dan diperlukan bagi tubuh kita terutama membantu melancarkan pencernaan.
Makanan berserat terdiri dari dua jenis, yaitu serat yang larut dalam air dan yang tidak larut air.
Serat juga selain membantu proses pencernaan, serat dapat memelihara mikroba baik di dalam usus.
Mikroba inilah yang akan memecah serat menjadi asam yang dapat merangsang aktivitas sel-sel imun.
Dengan demikian, daya tahan tubuh menjadi lebih kuat untuk melawan beragam penyakit dengan mengonsumsi makanan yang kaya akan serat.
Kurang serat juga bisa berdampak langsung pada tubuh, salah satu tanda yang bisa langsung kamu rasakan.
Mulai dari sembelit, kenaikan berat badan, hingga fluktuasi gula darah yang akibatnya kurangnya kebutuhan serat yang kamu konsumsi.
BACA JUGA: Adegan Killer Panas 1 Menit Rebecca Klopper: Ternyata Mirip Syakirah Hingga Hijab Ciwidey
Untuk itu penting mencukupi kebutuhan serat tubuh dengan mengonsumsi buah, sayur, dan kacang-kacangan.
Selain menjaga dari berbagai penyakit, serat juga mampu memperpanjang usia kamu, mencegah serangan jantung, dan bisa membantu menurunkan berat badan.
Untuk mendapatkan serat yang cukup, kamu bisa mengonsumsi beberapa makanan berserat yang baik untuk kesehatan kamu.
Berikut ini merupakan 5 jenis makanan tinggi serat yang baik bagi tubuh kamu adalah sebagai berikut:
1. Alpukat
Alpukat juga baik untuk pencernaanmu karena kandungan seratnya yang tinggi.
Dua sendok makan alpukat mengandung 2 gram serat, sedangkan dalam satu buah alpukat mengandung 10 gram serat.
Selain kaya serat, alpukat juga bisa mengurangi kolesterol, karena alpukat merupakan sumber lemak tak jenuh yang baik bagi tubuh.
2. Tomat
Selain bisa digunakan sebagai masker wajah, ternyata tomat juga mengandung serat yang baik bagi tubuh.
Kandungan serat yang ada pada sebuah tomat adalah 1,2 gram, kamu bisa menyantap tomat dengan berbagai cara.
Selain memiliki kandungan serat, tomat juga memiliki kandungan likopen yang baik untuk menghindari penyakit prostat bagi para pria.
3. Jagung
Jagung merupakan salah satu makanan berserat yang baik untuk tubuh. Satu buah jagung mengandung 2 gram serat.
Jika kamu bosan mengonsumsi jagung rebus atau jagung di dalam sayuran, kamu bisa mengonsumsi jagung dalam bentuk popcorn.
Pada setiap 3 mangkuk saji popcorn yang kamu konsumsi, ternyata sudah mengonsumsi 3,5 gram serat.
4. Kacang-kacangan
Berbagai jenis kacang-kacangan, seperti kacang putih, kacang hitam, dan kacang merah juga memiliki serat yang tinggi.
Selain kaya akan serat, kacang putih juga menjadi salah satu sumber protein dan zat besi.
Selain itu, ada juga kacang hitam yang tidak hanya mengandung serat, tetapi juga mengandung antioksidan.
Mengonsumsi kacang merah ini juga adalah jenis kacang yang paling mudah ditemukan. Bagi kamu yang sedang diet, mengonsumsi kacang-kacangan ternyata juga bisa membantumu lebih cepat menurunkan berat badan.
5. Beras Merah
Jika kamu mengalami konstipasi atau susah buang air besar, sepertinya kamu perlu mengganti menu nasi putih kamu menjadi nasi merah.
Oleh karena serat yang terkandung dalam beras merah lebih banyak dibandingkan beras putih.
Selain serat, beras merah juga mengandung antioksidan yang berguna untuk melancarkan sistem metabolisme tubuh.
Dari ke 5 jenis makanan yang tinggi akan serat tersebut semoga bisa membantu kamu dalam menambah serat yang ada dalam tubuh kamu.***