5 Hal yang Perlu Dipikirkan Ketika Merasa Tertinggal dalam Hidup, Motivasi untuk Terus Maju

merasa tertinggal dalam hidup
4 hal yang harus dipikirkan saat merasa tertinggal dalam hidup. (Foto: pexels/Anna Tarazevich)

BANTENRAYA.CO.ID – Merasa tertinggal dalam hidup bisa menyerang siapa saja.

Perasaan merasa tertinggal dalam hidup adalah perasaan negatif yang bisa mengacaukan rencana ke depan yang sebelumnya sudah tersusun rapi.

Namun, merasa tertinggal dalam hidup sesekali mungkin tidak normal saja.

Bacaan Lainnya

BACA JUGA: Baca Ini Dulu Sebelum Nonton Spider-Man Across the Spider Verse di Bioskop, Supaya Tidak Bingung dengan Alur Filmnya

Masalahnya adalah mencegah perasaan tersebut untuk tidak membuatmu jatuh terpuruk dan putus asa.

Merasa tertinggal dalam hidup biasanya terasa ketika sudah lulus kuliah, atau di pertengahan usia 20an.

Tapi kamu mungkin tidak tertinggal sama sekali.

BACA JUGA: 4 Jenis Makanan Burung Walet yang Bisa Dibuat Sendiri dengan Mudah

Berikut bantenraya.co.id sudah merangkum dari berbagai sumber tentang apa yang harus kamu pikirkan ketika merasa tertinggal dalam hidup:

1. Terima Kalau Hidup Tidak Selalu Bahagia

Jika kamu terus bahagia tiap jam atau tiap hari, maka itu bukanlah kebahagiaan.

Ketika kamu membandingkan situasimu dengan orang lain, tetap ingat kalau tidak ada kebahagiaan yang terus menerus.

BACA JUGA: 3 Cara Allah Mengabulkan Doa Kita, Motivasi Jika Pernah Merasa Kalau Doa Tidak Dikabulkan

Dan sebagaimana kebahagiaan tidak akan terus menerus terjadi, kesulitanmu juga begitu.

Dengan menerima poin pertama ini, kamu akan bisa bertahan dan menghargai kesulitan yang sedang kamu rasakan.

2. Semuanya Akan Berlalu

Meski terasanya lumayan lama, tapi apa yang kamu rasakan ini akan berlalu.

BACA JUGA: 4 Tips Menjadi Pendengar yang Baik, Rahasia untuk Hubungan Kalian Makin Langgeng

Ada hal lain yang bisa dirasakan selain merasakan tertinggal dalam hidup.

Kamu hanya harus berusaha mencarinya, seperti membantu tetangga atau orang-orang yang kesulitan.

Atau menjadi relawan, mengikuti kegiatan-kegiatan sosial.

BACA JUGA: 6 Manfaat Membaca Al-Quran, Kabar Baik bagi yang Suka Tadarus atau Ngaji Tiap Hari

Dan seiring waktu, perasaan tertinggal ini akan terkalahkan.

3. Bersyukur

Sadari kalau di tengah keterpurukan ini ternyata masih ada kebaikan yang menimpa dirimu.

Ada banyak yang bisa disyukuri tiap hari, hanya saja kamu kadang kurang jeli untuk menyadarinya.

BACA JUGA: 5 Penyebab Ikan Mas Koki Mudah Mati, Nomor 5 Penyebab yang Paling Sering

Jika kamu masih punya orang tua atau teman-teman yang baik, coba disyukuri.

Jika kamu pernah mendapat pencapaian terbaik di masa lalu, coba kenang lagi, dan beri penghargaan ke diri sendiri atas pencapaian tersebut.

4. Pikiranmu Bisa Menipu, Tetap Optimis

Ketika rata-rata teman sekolah ada yang sudah menikah, atau sudah punya anak, maka akan mudah terserang penyakit ini.

BACA JUGA: Jangan Takut Donor Darah! Manfaatnya Sangat Besar ke Kesehatan

Akan mudah untuk berkata, “Aku bahagia dengan teman-temanku, mereka sudah berkeluarga, tapi aku ingin itu juga. Kenapa aku sangat tertinggal?”

Meski kita ingin teman-teman kita maju, terkadang seseorang malah tidak menemukan jawaban kebahagiaan melalui pernikahan.

Seseorang yang kamu kira telah unggul di depan, yang sudah menikah dan punya anak, kadang mereka malah menganggap salah pilih orang.

BACA JUGA: 4 Hotel Terbaik di Pandeglang Dekat Pantai Carita, Harga Rp1 Jutaan, Nyaman untuk Family Trip

Lalu mereka melalui proses perceraian yang rumit, dan kedua belah pihak sama-sama menderita.

Sementara kamu, hubunganmu selanjutnya bisa saja bersama seseorang yang memang jodoh yang cocok untukmu.

Jadi, kamu sebenarnya tidak tertinggal sama sekali, meski kamu sedang merasa tertinggal.

BACA JUGA: 4 Resep Olahan Singkong Parut Kukus Ala Rumahan Enak dan Nikmat, Cocok Untuk Program Diet

Itu adalah salah satu contoh saja, dan hal tersebut bisa berlaku pada topik lainnya, seperti saat kamu mengembangkan usahamu, atau fitnes.

Dan itulah 4 hal yang harus dipikirkan ketika merasa tertinggal dalam hidup.

Semoga bisa memotivasi untuk tetap berjuang dalam hidup, karena kamu punya waktumu sendiri.***

Pos terkait