Batal Demo, Guru Swasta di Kabupaten Serang Minta Tambahan Insentif

WhatsApp Image 2025 09 01 at 19.50.36
FKSS Kabupaten Serang menggelar audiensi dengan Pemkab Serang terkait aspirasi insetif bagi guru swasta, Senin, 1 September 2025. (andika/Banten Raya)

BANTENRAYA.CO.ID – Puluhan guru swasta yang tergabung dalam Forum Kepala Sekolah SMP Swasta atau FKSS Kabupaten Serang menggelar audiensi dengan Pemkab Serang.

Kedatangan mereka diterima oleh Wakil Bupati Serang Muhammad Najib Hamas, Ketua DPRD Kabupaten Serang Bahrul Ulum, dan beberapa pejabat eselon II Pemkab Serang.

Semula, para guru swasta tersebut akan melaksanakan aksi unjuk rasa di depan Pendopo Bupati Serang.

Bacaan Lainnya

“Iya awalnya kita mau ada aksi, tapi ketika berdiskusi dengan Dindikbud (Dinas Pendidikan dan Kebudayaan) dan beberapa kepala OPD (organisasi perangkat daerah) mereka mengharapkan kita untuk audiensi,” ujar Ketua FKKS Kabupaten Serang Izet Supriai di ruang rapat KH Syam’un, Pemkab Serang, Senin, 1 September 2025.

BACA JUGA: Siswa SMA di Rangkasbitung Belajar di Rumah, Guru Diminta Awasi Stasiun

Audiensi tersebut, kata Izet, melibatkan puluhan kepala sekolah swasta yang menyampaikan aspirasi terkait penambahan pendapatan insentif bagi guru swasta.

“Jumlah sekolah swasta SMP di Kabupaten Serang ada 108. Jumlah guru SMP swasta di Kabupaten Serang ada 1.141 secara Dapodik (data pokok pendidikan). Tapi yang tidak terdata di Dapodik juga masih ada,” katanya.

Ijat menuturkan, saat ini guru swasta di Kabupaten Serang hanya mengandalkan pendapatan dari dana biaya operasional sekolah atau BOS untuk insentif yang besarannya tidak seberapa.

“Selama ini pendapatan dari dana BOS saja, itu pun persentasenya cuman 40 persen yang dibagi sekian guru. Kisarannya ada yang dapat Rp500.000 dan Rp600.000. Kita minta tamabahan insentif dari APBD karena belum ada,” ungkapnya.

BACA JUGA: Siswa SMA di Rangkasbitung Belajar di Rumah, Guru Diminta Awasi Stasiun

Wakil Bupati Serang Muhammad Najib Hamas mengatakan, Pemkab Serang sangat terbuka menerima masukan dan aspirasi yang disampaikan oleh FKSS.

“Sekolah swasta ini menjadi pilar penting penguatan pendidikan di Kabupaten Serang. Kita menerima ide yang brilian yang disampaikan oleh teman-teman FKSS,” ujarnya.

Ia menjelaskan, FKSS akan membentuk tim kecil untuk melakukan pembahasan bersama komisi II DPRD Kabupaten Serang dan Dindikbud Kabupaten Serang untuk merancang anggaran.

“Nanti mereka akan merancang apa saja yang harus disepakati. Insya Allah kita akan minta Ibu Bupati (Ratu Rachmatuzakiyah-red) untuk melakukan penanda tanganan,” katanya. (andika)***

Pos terkait