BANTENRAYA.CO.ID – Sebanyak 84 janda lanjut usia (lansia) dan anak yatim mendapat bantuan berupa sembako dari Dinas Sosial (Dinsos) Kota Serang.
Bantuan sembako tersebut sebagai bentuk kepedulian Pemkot Serang untuk masyarakat kurang mampu.
Penyerahan bantuan sembako untuk janda lansia dan anak yatim dilakukan di Lingkungan Keganteran, Kecamatan Kasemen, Kota Serang, Selasa 6 Juni 2023.
BACA JUGA:Walikota Syafrudin Berikan Bantuan untuk Korban Kebakaran di Kecamatan Kasemen Kota Serang
Walikota Serang Syafrudin mengatakan, bantuan sembako merupakan program Pemerintah Kota Serang dalam membantu masyarakat kurang mampu yang ada di Kota Serang.
“Bantuan ini sebenarnya merupakan program pemerintah, bukan hanya untuk lansia saja, namun juga diberikan untuk berbagai kalangan masyarakat yang membutuhkan,” ujar Syafrudin, kepada wartawan.
Syafrudin menjelaskan, bantuan sosial untuk janda lansia dan anak yatim berupa sembako.
BACA JUGA:Tenaga Honorer Kota Serang Dapat Honor Rp 200 Ribu Per Bulan, Sekda Nanang Sebut Tidak Manusiawi
“Ini yang dibagikan beras 15 kilo, indomie satu dus, serta bahan pokok lainnya seperti gula satu liter minyak goreng, satu buah kaleng sarden, satu kotak teh celup, dan satu kaleng susu kental manis,” bebernya.
Pemerintah Kota Serang akan terus memberikan bantuan kepada masyarakat yang kurang mampu bukan hanya di Kelurahan Kasemen.
“Mungkin tidak di kelurahan ini saja, nanti pak kadis akan menyelenggarakan di kelurahan lain, mudah-mudahan masyarakat lansia dan anak yatim akan terbantu, meskipun tidak besar jumlahnya,” tuturnya.
BACA JUGA:Tenaga Honorer Kota Serang Ngadu Dapat Honor Rp 200 Ribu Per Bulan, Walikota Syafrudin Berang
Kepala Dinas Sosial Kota Serang Toyalis menjelaskan, dipilih salah satu kelurahan di Kota Serang untuk diselenggarakan pemberian santunan bagi janda lansia dan anak yatim.
“Karena ada permintaan dan pertimbangan juga di masyarakat sini banyak anak-anak yatim dan janda lansia yang sangat membutuhkan bantuan pemerintah, sehingga kita bantu,” jelas Toyalis.
Toyalis menuturkan, beberapa permintaan pemberian bantuan tersebut melalui beberapa proses pendataan, sekaligus proses verifikasi dalam penyerahan bantuan tersebut.
BACA JUGA:Ingin Diangkat PNS dan P3K, Ratusan Honorer Kota Serang Istighosah
“Jadi ada permintaan juga dar RT dan RW disini, tapi kita berivikasi dulu, betul tidak ini lansia, jangan sampai ini datanya masih muda dan mampu juga anak yatim kita validasi kembali, orangtuanya serta status keluarganya,” tutur dia. ***