Lebak Terjunkan 60 Kafilah di MTQ XIX Banten

5 mtq
Pemkab Lebak dan peserta MTQ berpose usai pelepasan, Minggu (26/11)

LEBAK, BANTEN RAYA – Pemerintahan Kabupaten (Pemkab) Lebak memberangkatkan 60 kafilah ke MTQ XIX Banten 2022 yang akan digelar di Kecamatan Anyer Kabupaten Serang. Adapun mata lomba yang akan diikuti 10 cabang lomba dan 28 golongan.

Sekertaris Daerah (Sekda) Lebak Budi Santoso mengatakan, peserta sebanyak 60 orang putra-putri terbaik Lebak. “Ini bukti bahwa di Lebak kami masih memiliki putra-putri yang luar biasa dalam lomba keagamaan, kami akan berkomitmen untuk selalu memperhatikan mereka dalam meningkatkan kualitasnya,” katanya kepada Banten Raya, Senin (28/11).

Sekda berharap, MTQ Provinsi Banten 2022 sebagai syiar Islam bisa berjalan lancar dan profesional serta kafilah Lebak bisa menunjukan kemampuan terbaiknya. “Masalah menang dan kalah itu sudah biasa, yang terpenting para peserta tetap semangat, juga menunjukan penampilan yang terbaik, syukur-syukur mendapatkan juara pertama,” harapnya.

Sementara itu, Wakil Bupati Lebak Ade Sumardi menuturkan, salah satu hikmah yang dapat dipahami dalam mengikuti MTQ adalah untuk meningkatkan kemampuan dalam membaca al-qur’an secara benar sesuai kaidah sekaligus syiar Islam. “Saya mengucapakan terimakasih kepada para peserta dan dewan pembina yang telah mau berkontribusi untuk mengikuti MTQ dan membawa nama Lebak, semoga sukses dan lancar, Lebak pasti bisa meraih prestasi,” tuturnya.

Ia menambahkan, semoga para peserta bisa tampil dengan maksimal dan mendapatkan juara pertama dalam perlombaan nanti.
“Soal juara itu adalah bonus, jaga sportifitas, dan lakukan yang terbaik untuk masyarakat Lebak,” tambahnya (mg-sahrul/muhaemin)

Pos terkait