BANTENRAYA.CO.ID – Persebaya Surabaya versus Borneo FC dalam lanjutan BRI Liga 1 Indonesia musim 2023-2024 pekan ke-11.
Pertandingan Persebaya Surabaya kontra Borneo FC digelar di Stadion Gelora Bung Tomo, Kota Surabaya, Jawa Timur, Minggu 3 September 2023 sore sekitar pukul 15.00 WIB.
Persebaya Surabaya membidik angka penuh, sekaligus memperbaiki rekor pertemuan lawan Borneo FC.
BACA JUGA:Prediksi Liga 1 Persebaya vs PSM Makassar, Berharap Tuah Gelora Bung Tomo
Ambisi Bajul Ijo julukan Persebaya Surabaya bakal sulit, meski bermain di hadapan ribuan pendukungnya, Bonek.
Dalam lima pertemuan terakhir melawan Borneo FC, tim besutan Uston Nawawi itu hanya sekali menang, sekali seri, sedangkan Borneo FC cukup digdaya yakni tiga kali menang.
Berikut catatan head to head lima pertandingan terakhir, Persebaya Surabaya versus Borneo FC.
BACA JUGA:Gol Tunggal Song Ui Young Menangkan Persebaya Surabaya atas PSM Makassar
Persebaya 3 vs 2 Borneo FC
(3/2/23-Liga 1)
Borneo FC 2 vs 1 Persebaya
(19/8/22-Liga 1)
Persebaya 1 vs 2 Borneo FC
(30/8/22-Liga 1)
BACA JUGA:BRI Liga 1 2023-2024, Bhayangkara FC Vs Persebaya Surabaya: Duel Tim Juara Papan Bawah
Borneo FC 3 vs 1 Persebaya
(4/9/21-Liga 1)
Persebaya 0 vs 0 Borneo FC
(11/10/19/-Liga 1) Berikut
Belum lagi kondisi Persebaya Surabaya kurang begitu prima menyusul hasil seri melawan PSS Sleman dengan skor 0-0 di pekan ke-10.
Sementara di kubu Pesut Etam julukan Borneo FC lagi apik, setelah kemenangan atas Persita dengan skor 2-1 di pekan ke-10.
Borneo FC saat ini menduduki runner-up di klasemen sementara BRI Liga 1 dengan nilai 19, sementara Persebaya Surabaya di peringkat ke-10 dengan 15 poin. ***