Trending

Al Muktabar Punya Peluang Lebih Besar Jadi Pj Gubernur Banten, Ini Analisanya Menurut Pengamat

BANTENRAYA.CO.ID — Sekda Provinsi Banten Al Muktabar dinilai memiliki peluang yang lebih besar untuk menjadi Penjabat (Pj) Gubernur Banten di periode kedua dibandingkan dua calon lain yang diusulkan oleh DPRD Provinsi Banten.

Pasalnya, Al Muktabar memiliki sejumlah keunggulan dibandingkan dua calon Pj Gubernur Banten yang lain. Keunggulan ini tidak dimiliki dua calon lain.

Related Articles

Ahmad Sururi, pengamat politik dari Universitas Serang Raya (Unsera), mengungkapkan, ada tiga faktor penting yang membuat Al Muktabar memiliki peluang yang lebih besar untuk dipercaya kembali sebagai Pj Gubernur Banten.

Ketiga faktor ini menurutnya juga akan menentukan bagaimana Al Muktabar berhasil mendapatkan jabatannya.

BACA JUGA: Al Muktabar Tak Mau Besar Kepala, Soal Santer Namanya yang akan Jadi Pj Gubernur Lagi 

“Terdapat tiga faktor penting yang membuat Pak Al Muktabar memiliki peluang untuk dapat terpilih kembali,” kata Sururi.

Pertama, yaitu faktor petahana. Karena Al Muktabar merupakan orang pertama yang ditunjuk oleh Presiden Joko Widodo menjabat sebagai Pj Gubernur Banten, maka menurutnya ini menjadi salah satu kelebihan yang dimiliki Al Muktabar yang tidak dimiliki calon lain.

Menurut Ahmad sururi, faktor ini tidak bisa diabaikan oleh Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) karena hal ini menjadi salah satu penilaian bagaimana Al Muktabar memiliki pengalaman sebagai Pj Gubernur Banten.

“Pertama faktor incumbent. Bagi Kemendagri, faktor ini tidak bisa diabaikan,” ujarnya.

Baca artikel Bantenraya.co.id lainnya di Google News
 
1 2 3 4Laman berikutnya

Related Articles

Back to top button