Trending

Anak Perempuan Sekolah Dasar akan Diberi Vaksin Kanker

SERANG, BANTEN RAYA- Dinas Kesehatan (Dinkes) Provinsi Banten akan memberikan vaksin kanker untuk pelajar kelas V dan VI sekolah dasar (SD) yang ada di Provinsi Banten. Pemberian vaksin dilakukan guna mencegah adanya penyakit kanker yang menyerang perempuan. Pasalnya, kanker menjadi salah satu penyakit yang mematikan yang ada di Indonesia yang banyak menyerang perempuan.

Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Banten Ati Pramudji Hastuti mengatakan, kanker menjadi salah satu penyakit mematikan yang menyerang perempuan di Indonesia. Ada dua penyakit kanker yang kerap menyerang perempuan di Indonesia yaitu kanker mulut rahim dan kanker payudara.

“Untuk anak SD kita akan siapkan vaksinasi terbaru untuk pencegahan kanker,” kata Ati, Minggu (27/11/2022).

Guna mencegah agar perempuan di Provinsi Banten tidak terserang kanker maka sejak dini perempuan yang sudah memasuki usia kelas V dan VI SD akan diberikan vaksin kanker. Program ini akan dimulai pada akhir tahun 2022 mendatang. “Di bulan Desember nanti akan kita launching,” katanya.

Dikatakan Ati, kanker merupakan penyakit yang paling banyak diidap oleh perempuan. Dari banyaknya jenis kanker, ada dua yang paling banyak dan sangat berbahaya yaitu kanker mulut rahim dan kanker payudara atau kanker serviks.

Vaksin kanker bila dibeli sendiri secara pribadi oleh masyarakat harganya sangat mahal. Namun karena semakin banyaknya kasus kanker pada perempuan maka pemerintah hadir memberikan vaksin kanker guna melakukan upaya pencegahan pada anak perempuan yang beresiko terkena penyakit kanker.

Baca artikel Bantenraya.co.id lainnya di Google News
 
1 2Laman berikutnya

Related Articles

Back to top button