BANTENRAYA.CO.ID – Duel syarat 3 poin guna melaju ke papan atas klasemen Liga 1 mewarnai laga pekan 16 antara tuan rumah Bali United yang menantang klub dari Kota Pahlawan, Persebaya Surabaya.
Kedua tim dijadwalkan akan saling berduel di atas lapangan tepatnya di Stadion Kapten I Wayan Dipta Gianyar Bali pada Jumat 20 Oktober 2023 sore.
Diketahui kedua tim berhasrat meraih 3 poin guna melangkah kepapan atas klasemen, apalagi keduanya hanya terpaut 2 poin saja dikubu Bali 24 poin sedang Persebaya 22 poin.
BACA JUGA : Liga 1 2023-2024: Laga Super Bigmatch Persebaya vs Persib, Duel Penuh Emosional!
Dikutip Bantenraya.co.id dari akun Twitter di @persebayaupdate, Tim berjuluk Bajul Ijo itu berjanji akan membawa 3 poin dari Bali dan membawanya pulang ke Surabaya.
Pelatih Persebaya Surabaya, Josep Gombau bertekad membawa tim asuhannya bisa mencuri poin penuh di hadapan pendukung Serdadu Tridatu.
Josep lebih menginstruksikan pemainnya dalam menyerang pasif saat Persebaya berlatih, ia hanya ingin timnya menyerang jika ada celah atau kesalahan dari tim tuan rumah saja.
BACA JUGA : Sekda Kota Cilegon Bakal Tegur 11 OPD yang Belum Gunakan Aplikasi Srikandi
Para pemain Persebaya lebih diinstruksikan bermain lebih hati hati karena Bali United sering melakukan tusukan tusukan terutama lini sayap dengan mengandalkan kecepatan pemainnya.
Sedangkan di kubu tuan rumah Bali United, pelatihnya Stefano Figurra akan mencoba memaksimalkan laga kandang timnya.
Ia akan memberikan instruksi ke anak asuhnya untuk bermain allout dan terus menyerang guna meraih hasil maksimal di depan pendukungnya.
Akankah hasrat Persebaya mencuri poin dari Bali bisa terwujud dan merubah peringkatnya dipapan klasemen?
Ataukah justru tuan rumah Bali United yang mengunci 3 poin dari kandangnya dan masuk kezona papan atas Liga 1?
Saksikan keseruan laganya, rencananya duel kedua tim akan disiarkan langsung di Indosiar mulai pukul 14.30 WIB.***