Bank bjb Dukung Penuh Tangsel Marathon 2023

BANTENRAYA.CO.ID – Bank bjb mendukung penuh gelaran Tangsel Marathon 2023 yang selenggarakan oleh Pemerintah Kota Tangerang Selatan (Tangsel) pada Minggu 10 September 2023 di Kawasan Teras Kota BSD City, Kecamatan Serpong, Kota Tangerang Selatan.

Tangsel Marathon tersebut merupakan rangkaian perayaan Hari Olahraga Nasional dan HUT ke-15 Tangsel.

Acara Tangsel Marathon dihadiri oleh Wali Kota Tangsel Benyamin Davnie, Wakil Wali Kota Tangsel Pilar Saga Ichsan, Pemimpin bank bjb Cabang Tangsel M. Hartami serta tamu undangan lainnya.

BACA JUGA : Kerjasama dengan Bank bjb, Sekda Maman Minta Semua Sektor Berkolaborasi Hidupkan Ekonomi di Kota Cilegon

Ajang lomba lari massal jalan raya ini diselenggarakan sebagai bentuk apresiasi kepada para pelari untuk kembali dapat menikmati rute lari yang nyaman dan menyenangkan di kawasan Tangsel yang ramah pelari. Lomba lari kompetisi ini dibuka bagi 5.000 partisipan.

Acara yang diinisiasi oleh Pemerintah Kota Tangerang Selatan (Tangsel), dan didukung bank bjb, dipercayakan pengelolaannya kepada IdeaRun, race management yang telah mengelola Tangsel Marathon 2022.

Tersedia kategori lomba 42K/Marathon, 21K/Half Marathon, 10K, 5K, dan 3K (kategori khusus) yang terbuka bagi seluruh masyarakat pada kelas nasional, master, pelajar dan peserta penyandang disabilitias.

Pemimpin Divisi Corporate Secretary bank bjb, Widi Hartoto secara terpisah menyampaikan, bank bjb mendukung sepenuhnya perhelatan Tangsel Marathon sebagai dukungan membangkitkan aktivitas sport tourism di Tangerang Selatan.

Baca artikel Bantenraya.co.id lainnya di Google News
 
1 2 3Laman berikutnya

Related Articles

Back to top button