BANTENRAYA.CO.ID – Gelandang andalan Persib Bandung dan pemain Tim Nasional (Timnas) Indonesia Beckham Putra Nugraha memohon doa restu untuk mengikuti ajang FIFA Matchday.
Beckham Putra akan memperkuat Timnas Indonesia dalam ajang FIFA Matchday melawan China Taipei dan Lebanon.
FIFA Matchday yang akan diikuti oleh Timnas Indonesia akan menghadapi China Taipei dan Lebanon.
FIFA Matchday akan diikuti oleh Timnas Indonesia pada 5 dan 8 September 2025 di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya.
Berdasarkan agenda yang telah dirilis oleh Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia (PSSI) Timnas Indonesia akan menghadapi China Taipei pada 5 September 2025.
3 hari kemudian, Timnas Indonesia akan kembali melanjutkan perjuangannya di ajang FIFA Matchday menghadapi Lebanon pada 8 September 2025.
Kedua pertandingan menghadapi China Taipei dan Lebanon dan di ajang FIFA Matchday merupakan bagian dari persiapan Timnas Indonesia menghadapi Round 4 Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Timnas Indonesia akan melanjutkan perjuangannya di ajang Round 4 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia pada Oktober 2025 mendatang.
Beckham Putra yang akan membersamai Timnas Indonesia dalam ajang FIFA Matchday merasa bersyukur.
Beckham Putra merasa bersyukur setelah sebelumnya sempat mengalami cedera, saat ini kondisinya sudah fit dan bisa memenuhi panggilan Timnas Indonesia dalam FIFA Matchday.
“Alhamdulillah sudah bisa mengikuti latihan step by step dan akan berangkat menuju tim nasional. Doakan semoga lancar dan tidak ada masalah,” kata Beckham dikutip dari persib.co.id.
Beckham Putra juga bertekad memberikan segala kontribusi terbaik bagi Skuad Garuda di ajang FIFA Matchday.
Beckham Putra akan memanfaatkan semua kesempatan, termasuk apabila mendapat kepercayaan untuk tampil bersama Skuad Garuda.
“Yang penting setiap ada kesempatan dimanfaatkan dan memberikan yang terbaik. Kalau misalnya ada kesempatan bermain insyaallah dimanfaatkan sebaik mungkin,” ujarnya. ***
Author: Febby Prayoga







