Cafe Instagramable di Pemalang, Jawa Tengah: Pengunjung Dimanjakan Panorama Alam Memukau dari Pegunungan, Kali sampai Pantai

Instagram @pikaco wangkelang 1 1
Cafe Instagramable di Pemalang | Pikaco. (Instagram @pikaco_wangkelang)

BANTENRAYA.CO.ID – Simak informasi cafe Instagramable di Pemalang, Jawa Tengah yang bisa dikunjungi saat berada di kota dengan dulukan pusere Jawa ini.

Cafe Instagramable di Pemalang ini memiliki panorama alam yang memukau, sehingga pengunjung dibikin betah.

Pengunjung akan dibuat terperana dengan pemandangan berupa pegunungan, kali atau sungai hingga laut dari daftar cafe Instagramable yang ada di Pemalang ini.

Bacaan Lainnya

Berikut daftar cafe Instagramable di Pemalang yang dirangkum bantenraya.co.id dari berbagai sumber.

BACA JUGA: Rekomendasi Tempat Wisata Keren di Cianjur yang Cocok Untuk Liburan Bersama Pasangan Kalian

1. Mix n Max atau Sebelas Cafe and Eatery

Instagram @ekatartikasari
Cafe Instagramable di Pemalang | Mix n Max atau Sebelas. (Instagram @ekatartikasari)

Cafe Mix n Max beralamatkan di Pasuruhan, Karangsari, Kec. Pulosari, Kabupaten Pemalang, Jawa Tengah 52355 dengan jam operasional dimulai pagi hingga malam sekitar 21.00 WIB. Café ini juga memiliki nama lain yaitu Sebelas café and eatery.

Pengunjung yang masuk pada café ini akan disambut dengan kolam ikan yang terletak di samping kiri pintu masuk.

Konsep dari café Mix n Max adalah outdoor atau menyatu dengan alam, ini dibuktikan dengan banyaknya pepohonan asri disekitarnya.

Meskipun outdoor, di tempat nongkrong ini juga ada bangunan indoor yang tak kalah keren juga.

Di dalam café ini juga terdapat berbagai tanaman hias yang tersusun rapi mirip dengan flower garden.

BACA JUGA: Tempat Wisata Romantis di Sulawesi Tenggara yang Paling Cantik dan Terhits Saat Ini

Pada hari-hari tertentu, akan terdapat live music untuk menghibur para pengunjung.

Suasana yang dekat dengan pegunungan menjadikan café ini memiliki udara sejuk sehingga meskipun pada siang hari tidak akan terasa panas meskipun memilih tempat duduk di bagian outdoor.

Makanan yang disajikan juga beragam dan mengikuti selera perkembangan zaman, dari beef burger, beef toast, ice cream dan masih banyak yang lain.

Pengunjung yang ingin datang sangat disarankan pada malam hari atau menjelang malam, karena lampu-lampu gantung akan dinyalakan sehingga menambah kesan estetik.

Secara keseluruhan konsep café Mix n Max adalah menyatu dengan alam yang dipadukan dengan bangunan modern.

BACA JUGA: 4 Oleh-Oleh Khas Pekanbaru yang Populer, Cocok untuk Keluarga di Rumah

2. Pikaco

Instagram @pikaco wangkelang
Cafe Instagramable di Pemalang | Pikaco. (Instagram @pikaco_wangkelang)

Picaco merupakan kepanjangan dari Pinggir kali comal, nama ini diambil lantara memang tempat café Pikaco yang berada di bawah jembatan dan bersebelahan dengan sungai atau kali comal.

Alamat dari café Pikaco ini berada di Desa Wangkelang, Kecamatan Moga, Kabupaten Pemalang dengan jam operasional buka setiap hari pukul 09.00 – 22.00 WIB.

Ketika datang ke sana, pengunjung memarkirkan kendaraan di bagian atas dan menuruni anak tangga untuk sampai di café tersebut.

Menu yang disediakan juga tak jauh berbeda dengan café lain seperti olahan mie, kopi, teh dan lain sebagainya.

Kemricik air menjadikan suasana pada café ini menjadi syahdu dan menenangkan pikiran.

Direkomendasikan pengunjung yang ingin datang pada café ini di jam-jam sore menjelang malam, karena selain masih jelas melihat kali atau sungainya pada momen ini juga akan dihiasi beragam lampu gantung.

Secara keseluruhan konsep café ini adalah outdoor dengan peneduh berupa payung pantai.

Café ini juga instagramabel dan sering dikunjungi muda-mudi maupu untuk pertemuan organisasi.

BACA JUGA: Siap-siap! Bank Banten dan Tim Pembina Samsat Jalin Kerja Sama, Razia Pajak Kendaraan Bakal Digeber

3. Otty Cafe and Resto

Instagram @ottyrandudongkal
Cafe Instagramable di Pemalang | Otty. (Instagram @ottyrandudongkal)

Setelah dari pegunungan, sobat Baraya di ajak sedikit turun ke arah perkotaan tepatnya di Jl. Jend. Sudirman, Dusun II, Randudongkal, Kec. Randudongkal, Kabupaten Pemalang, Jawa Tengah 52353.

Di sana terdapat sebuah cafe yang saat ini tengah hits yaitu Otty cafe and resto. Cafe ini memiliki jam operasional pagi dan tutup pada malam hari sekitar 22.00 WIB.

Tempat dari cafe Otty sendiri berada di sebelah barat lampu merah pertigaan Randudongkal depan gang masjid Agung Randudongkal.

Meskipun ditengah kota, konsep dari cafe ini juga bisa dikatakan adalah outdoor dengan hiasan tanaman-tanaman dipinggir tembok sehingga pengunjung yang masuk akan terasa disulap berada di alam.

Kendati demikian, pengunjung yang ingin berteduh juga disediakan tempat indoor.

BACA JUGA: 3 Tempat Makan Malam Enak di Kelapa Gading, Yuk Cobain Menu Kuliner Lezatnya yang Bisa Balikin Mood Kamu!

Tatanan kursi yang disediakan bervariasi, untuk outdoor sendiri dibuat dengan bentuk memanjang dengan kontruksi tembok yang dipadukan meja di tengahnya.

Sedangkan bagian indoor menggunakan model kayu lengkap dengan senderan tangan yang terbuat dari besi.

Pengunjung yang datang ke sini bisa mencicipi makanan yang disediakan dari French fries seaweed. Crispy ball, Tawago, Chicken dumpling dan lain sebagainya.

Menu yang dihadirkan juga dipesan melalui online sehingga sangat cocok bagi mereka yang sungkan keluar rumah.

Cafe Otty ini ramai dipenuhi anak muda terlebih malam Minggu dan sesekali ada pertunjukan live music yang siap menghibur pengunjung.

BACA JUGA: Rekomendasi Tempat Wisata di Gresik yang Menjadi Destinasi Wisata Terbaik dan Wajib Dikunjungi

4. Rumah Tara

Instagram @rumah.tara
Cafe Instagramable di Pemalang | Rumah Tara. (Instagram @rumah.tara)

Masih pada lokasi yang sama di Kecamatan Randudongkal namun bergeser sedikit di Jl. Gatot Subroto No.488, Dusun II, Randudongkal, Kec. Randudongkal, Kabupaten Pemalang, Jawa Tengah 52353 pengunjung akan menemukan café Rumah Tara.

Café ini mengusung tema natural dengan perpaduan rumah adat sehingga menambah kesan estetik lebih.

Rumah Tara memiliki pepohonan yang rindang sehingga memberikan udara sejuk di tengah perkotaan.

BACA JUGA: Gratis! Link Nonton Attack on Titan Final Season Part 4 Sub Indo, Lengkap dengan Sinopsis dan Jadwal Tayang

Kopi dan teh menjadi andalan pada café ini, beragam jenis racikan kopi dan tersedia lengkap.

Meski begitu, pengunjung juga bisa memesan makanan yang disediakan pada café Rumah Tara seperti berbagai macam olahan ayam dan jajanan seperti dimsum.

Pengunjung yang ingin bersinggah di sini, haru melewati jalan kecil melewati SD 1, 2, 3, 4 dan 6 Randudongkal dan untuk ham operasionalnya sendiri dibuka pada 13.00 WIB dan ditutup 22.00 WIB.

BACA JUGA: 3 Tempat Makan di Rawamangun yang Enak dan Bikin Nagih Hingga Harga Murah Meriah

5. Pantai Widuri

Instagram @pantai widuri
Cafe Instagramable di Pemalang | Tepi sirkuit pantai Widuri. (Instagram @pantai_widuri)

Terakhir adalah pantai Widuri, meskipun ini adalah termasuk objek wisata namun tak sedikit di sana yang membuka gerai layaknya café.

Lokasi dari pantai Widuri ini sangat strategis sekitar 3,4 km ke utara dari arah alun-alun Kabupaten Pemalang dan mudah diakses lewat tol sekitar 10 menit.

Tempat yang satu ini bisa diakses pengunjung disetiap harinya, tempat yang menjadi favorit area pantai Widuri adalah bagian sirkuitnya.

BACA JUGA: WOW! 4 Rekomendasi Tempat Wisata di Jambi yang Hits Abis dengan Pemandangan Super Cantik

Di samping sirkuit itulah yang sering dijadikan tempat nongkrong karna banyak gerai yang membuka dagangan baik itu makanan maupun minuman.

Pada area sirkuit ini juga dihiasi pepohonan rindang sehingga memberi hawa adem disamping udara semilir dari arah laut.

Pengunjung yang menikmati semilir angin laut dari area sirkuti pantai widuri bisa masuk ke sana cukup dengan merogoh kurang lebih Rp10 ribu.

BACA JUGA: Banyak Panwascam Double Job sebagai PPPK, Nalar Pandeglang Minta Bawaslu Tegas

Demikian informasi cafe Instagramable yang ada di Pemalang ini, semoga dapat membantu sobat Baraya yang tengah berlibur di sana. ***

Pos terkait