Trending

Cetak Santri Berwawasan Global, Pesantren Ibnu Syam Cilegon Edu Trip ke 3 Negara

BANTENRAYA.CO.ID – Sebanyak 30 Santri dan 13 Wali Santri Pesantren Ibnu Syam Cilegon mengikuti Edu Trip ke 3 negara.

Edu Trip yang diselenggarakan Pesantren Ibnu Syam berlangsung selaam 7 hari mulai 14 hingga 21 November 2023.

3 negara yang menjadi tujuan Edu Trip tersebut yakni Singapura, Malaysia dan Thailand.

Uztadz Pesantren Ibnu Syam Cilegon Muhammad Isra Rafid mengatakan, Edu Trip dilakukan dengan tujuan meningkatkan pengetahuan dan wawasan santri Pesantren Ibnu Syam tentang Lembaga dan Pesantren Qur’an di kawasan Asia Tenggara.

BACA JUGA:6 Rekomendasi Pondok Pesantren Terbaik di Semarang yang Cocok untuk Pendidikan Agama Si Kecil

Kata Rafid, Edu Trip merupakan upaya untuk memerkuat tali silaturahim antara Pesantren Ibnu Syam yang merupakan perwakilan Indonesia dalam Forum Majelis Tahfizh Asia Tenggara atau MATA dengan Lembaga dan Pesantren Qur’an di kawasan Asia Tenggara.

“Pada hari pertama santri Pesantren Ibnu Syam diajak untuk melihat keindahan Masjid Sultan Singapura yang terletak di Kampong Glam, Distrik Rochor,” kata Rafid, Selasa, 21 November 2023.

“Masjid ini merupakan masjid pertama di Singapura yang didirikan pada tahun 1826 oleh Sultan Hussain Shah yang merupakan sultan pertama di Singapura,” katanya.

Dikatakan Rafid, Masjid Sultan Singapura ini menjadi tempat titik temu warga muslim di Singapura, berbagai macam acara dilaksanakan di masjid ini seperti pernikahan, kajian dan bazar ramadhan.

BACA JUGA:Berikut 5 Rekomendasi Pondok Pesantren Modern Terbaik di Jawa Tengah

Baca artikel Bantenraya.co.id lainnya di Google News
 
1 2 3Laman berikutnya

Related Articles

Back to top button