Dindikbud Kota Serang Beri Peringatan Keras saat MPLS, Begini Katanya

BANTENRAYA.CO.ID – Dindikbud Kota Serang memberi peringatan keras kepada semua sekolah terkait pelaksanaan MPLS.

Dimana Dindikbud Kota Serang tersebut memberikan peringatan agar tidak melakukan aksi tak bermoral saat pelaksanaan MPLS.

Aksi tak bermoral yang dimaksud oleh Dindikbud Kota Serang tersebut yakni aksi bully, atau kekerasan lainnya kepada siswa yang dilakukan saat MPLS.

BACA JUGA:3 Wisata Alam di Pangandaran yang Menantang dengan View Paling Cantik

MPLS sendiri bertujuan guna memperkenalkan lingkungan sekolah kepada siswa baru dan tentu harus dilakukan dengan semenyenangkan mungkin.

Hal ini seperti yang dikatakan Tubagus Suherman selaku Kepala Dindukbud Kota Serang yang mengatakan jika MPLS bertujuan untuk memperkenalkan siswa dengan lingkungan sekolahnya.

“Supaya mereka kenal. Dengan kenal, ketika mereka belajar tidak ada kesulitan. Tidak merasa sendirian,” ujar Tubagus Suherman, kepada Banten Raya pada Senin, 17 Juli 2023.

BACA JUGA:Rekomendasi Hotel Murah di Bantul Rp80 Ribuan, Fasilitas Nyaman, Terbaik dan Suasana Sejuk Cocok untuk Staycation Liburan Keluarga

Beliau juga memberikan peringatan untuk semua sekolah agar tidak berlebihan kepada siswa baru saat kegiatan MPLS.

“Ya masuk kategori wajar kalau perintahnya itu masih bisa didapatkan dengan mudah. Tapi kalau yang aneh-aneh jangan dilaksanakan. Sekalipun nggak dapat nggak apa-apa jangan sampai ada hukuman,” ucap Tubagus Suherman.

Kepala Dindikbud Kota Serang itu juga akan melakukan pengawasan ke sekolah-sekolah selama kegiatan MPLS berlangsung.

Baca artikel Bantenraya.co.id lainnya di Google News
 
1 2Laman berikutnya

Related Articles

Back to top button