Trending

Diundur Jadi 20 September 2023, Ini Jadwal Terbaru Pendaftaran CPNS dan PPPK 2023

BANTENRAYA.CO.ID – Pendaftaran CPNS dan PPPK 2023 diundur menjadi 20 September 2023. Ini jadwal terbaru resmi dari Badan Kepegawaian Negara.

Perubahan jadwal pendaftaran CPNS dan PPPK 2023 tertulis dalam surat BKN nomor 8871/B-KS.04.01/SD/K/2023 yang diumumkan melalui laman resmi SSCASN BKN.

Ada 2 hal yang menjadi alasan perubahan jadwal pendaftaran CPNS dan PPPK 2023 yaitu proses optimalisasi pengisian kebutuhan Jabatan Fungsional Teknis pada pengadaan PPPK tahun lalu hingga kini masih berlangsung.

Serta beberapa instansi di pusat dan daerah hingga saat ini masih belum melakukan proses verifikasi dan validasi formasi yang dibutuhkan.

BACA JUGA: 2 Doa Paling Mustajab Agar Lulus CPNS 2023, Amalkan Sebelum Ikut Tes

Pendaftaran seleksi CPNS dan PPPK 2023 membuka peluang untuk 596 instansi, 72 kementrian dan lembaga, 33 pemerintah provinsi, 491 pemerintah kota dan kabupaten.

Ada 572.299 total formasi pada seleksi CPNS 2023 ini dengan rincian 28.903 CPNS dan 543.396 PPPK yang tersedia.

Di tahun ini, pendaftaran CPNS kembali dilakukan secara online melalui situs resmi SSCASN daftar-sscasn.bkn.go.id/akun yang sudah bisa diakses.

Namun untuk pendaftaran seleksi baru bisa dilakukan pada 20 September 2023. Agar tidak ketinggalan, berikut jadwal terbaru pendaftaran seleksi CPNS dan PPPK 2023:

BACA JUGA: GRATIS! 7 Link Download Contoh Soal Tes TWK CPNS 2023 PDF, HOTS dan Mini Try Out lengkap dengan Kunci Jawaban

Jadwal Terbaru Pendaftaran Seleksi CPNS 2023

Related Articles

Back to top button