BANTENRAYA.CO.ID – Berikut ini merupakan bacaan doa ketika melawan musuh pada saat berperang supaya bisa menang dengan mudah.
Doa ini merupakan sebuah permintaan kepada Allah agar kita dimudahkan mengalahkan musuh ketika kita berjuang dan berperang di jalan Allah.
Sesungguhnya Allah akan mempermudahkan kita jika kita meminta dan berdoa agar bisa selamat ketika berhadapan dengan musuh.
Dalam artikel ini terdapat bacaan doa ketiak melawan musuh pada saat berperang supaya bisa menang atas bantuan Allah SWT.
BACA JUGA : 3 Rekomendasi Aplikasi Resmi Penghasil Uang dan Aman
Doa ini dibaca ketika kita menghadapi seseorang yang benci dan ingin mencelakai diri kita, dan agar kita diberi kesabaran untuk menghadapinya.
Bacaan doa ketika kita menghadapi lawan atau musuh ini terdapat pada Al-Qur’an Surat Al-Baqarah Ayat 250.
Dijelaskan dalam Al-Qur’an, pada zaman Nabi Daud, doa ini dibaca oleh sekelompok mukmin yang bergabung dengan pasukan Thalut untuk melawan Jalut.
Dengan doa ini dan atas izin Allah Swt. Sekelompok mukmin dan dan pasukan Thalut dapat mengalahkan Jalut, dan dengan izin Allah Swt, Nabi Daud dapat membunuh Jalut.
Sesungguhnya keselamatan kita hanyalah ada di rangan Allah dan tanpanya kita akan mudah terbinasa dan bisa hancur seketika.
Maka kita selaku hamba harus selalu meminta keselamatan dan berdoa sebagaimana layaknya hamba yang lemah dan sangat rendah.
Setiap manusia pasti mempunyai musuh yang tidak suka kepada kita. dan sesungguhnya allah memberikan musuh itu sebagai cobaan kepada kita untuk berdoa kepadanya.
Untuk itu inilah doa agar bisa diberikan keselamatan ketika berhdapan dengan musuh walaupun sekuat apapun akan tetapi dengan izin Allah kita bisa memenangkannya.
Doa ketika Menghadapi Lawan atau Musuh
رَبَّنَا أَفْرِغْ عَلَيْنَا صَبْرًا وَثَبِّتْ أَقْدَامَنَا وَانْصُرْنَا عَلَى الْقَوْمِ الْكَافِرِينَ
Robbanaa afrigh ‘alainaa Sabraw wa tsabit aqdaamanaa wansurnaa ‘alal qaumil kaafiriin
Artinya : “Ya Allah, limpahkanlah kesabaran pada kami, kokohkan pendirian kami, serta tolonglah kami untuk mengalahkan orang‐orang kafir.” (QS. Al‐Baqarah: 250)
Itulah doa ketika kita berhadapan dengan musuh pada saat berperang dan memintalah kepada Allah karena keselamatan hanyalah ada padanya.***