BANTENRAYA.CO.ID – Kantor Pertanahan Kota Serang menggelar tasyakuran gedung baru, sekaligus memperingati Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW.
Tasyakuran dan Isra Mi’raj dilaksanakan di halaman kantor Pertanahan Kota Serang, Jumat 24 Februari 2023.
Tasyakuran untuk meningkatkan kualitas pelayanan untuk masyarakat Kota Serang.
Sebelumnya kantor kantor Pertanahan Kota Serang berada di Jalan Tubagus Suwandi, Lingkungan Perintis, Kecamatan Serang, kini pindah di lokasi Jalan Raya Serang Pandeglang Kilometer 03, Kecamatan Cipocok Jaya, Kota Serang.
Kepala Kantor Pertanahan Kota Serang Trias Wiriahadi mengatakan, berpindah kantor karena tempat yang semula berupa rumah tinggal yang luasnya sekitar 158 meter persegi.
Ukuran terbatas dirasa kurang representatif, karena dalam kantor pertanahan tersebut terdapat 11 pegawai negeri sipil atau PNS, dan 30 pegawai honorer, dan tidak memiliki loket pelayanan yang cukup memadai.
“Kami melihat, saya punya tekad dan teman-teman punya tekad harus memiliki kantor yang lebih representatif. Berkat dukungan teman-teman dan unsur stekholder, saat ini kita bisa memiliki kondisi kantor yang cukup layak untuk operasional pelayanan bagi masyarakat Kota Seran,” ujar Trias Wiriahadi.
Trias Wiriahadi juga turut bersyukur kepada stekholder yang turut membantu berperan aktif dalam meningkatkan program pelayanan bagi masyarakat yang terbaik.
Walikota Serang Syafrudin mengapresiasi kepada kantor Pertanahan Kota Serang yang memiliki gedung baru demi meningkatkan kualitas pelayanan bagi masyarakat.
“Dengan diresmikannya kantor pada hari ini yang cukup representatif, nampaknya dapat terjangkau bagi masyarakat, dari yang sebelumnya berada di tengah komplek, saat ini sudah bisa dijangkau dengan mudah karena lokasinya berada dipinggir jala,” ujar Syafrudin.
Syafrudin berharap dengan menempati kantor baru mendapat semangat baru bagi para pimpinan, dan pegawai BPN dalam rangka melayani masyarakat Kota Serang.
“Nampaknya memang dengan keadaan kantor yang kurang memadai, pelayannnya juga sedikit berhambat, sehingga dengan diresmikannya kantor yang baru semoga pelayanan bagi masyarakat bisa semakin cepat dan maksimal,” katanya. (harir)